x

Sebelum Rene Mihelic, Berikut Pemain Persib yang Sempat Menggunakan Nomor Tak Lazim

Selasa, 7 Mei 2019 20:46 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Isman Fadil
Manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) memperkenalkan Rene Mihelic sebagai pemain trail Persib di 1933 Dapur & Kopi, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (07/05/2019).

INDOSPORT.COM - Dalam perkenalannya sebagai pemain baru Persib Bandung, Rene Mihelic diketahui akan menggunakan nomor punggung tak lazim, yakni 82.

Seperti diketahui, Pemain asal Slovenia Rene Mihelic secara resmi menjadi rekrutan pemain asing terakhir Persib Bandung jelang bergulirnya Liga 1 2019. 

Baca Juga

Dalam perkenalannya di Graha Persib, Rene yang megenakan seragam Pangeran Biru itu, sudah melengkapi jerseynya dengan nomor punggung yang kemungkinan besar akan digunakannya di Liga 1 2019, nomor punggung 82.

Sebagai pemain yang berposisi sebagai gelandang serang atau playmaker, nomor punggung 82 itu jelas bukan nomor yang lazim menjadi pilihan. Bahkan buat pemain di posisi manapun itu.

Baca Juga

Namun di Persib Bandung sendiri, Mihelic jelas bukan satu-satunya pemain yang pernah memilih nomor tak lazim untuk dikenakannya. Di musim-musim sebelumnya, tak sedikit pemain yang menjadi andalan Persib bandung juga memilih untuk mengenakan nomor tak lazim.

Siapa saja mereka, berikut SOICAUMIENBAC.cc merangkumkan beberapa di antaranya.


1. Miljan Radovic dan Tantan

Legenda Persib Bandung, Miljan Radovic.

Miljan Radovic

Mantan pelatih Persib Bandung, Miljan Roadovic menjadi salah satu nama pemain yang pernah menggunakan nomor punggung tak lazim kala memperkuat Persib Bandung.

Dua musim memperkuat Persib Bandung sejak pertengahan 2011/12, Radovic bahkan sampai dua kali memilih nomor tak lazim untuk dikenakan. Yakni nomor punggung 50 dan 58.

Tantan 

Tak jauh dengan kedatangan Mihelic atau tepat di musim 2017, nomor punggung tak lazim juga sempat menjadi pilihan winger kelahiran Lembang, Tantan.

Bahkan seperti Mihelic, Tantan saat itu juga mengenakan nomor punggung yang sama persis, 82. Dengan nomor punggung tersebut, Tantan cukup sukses menjadi idola Bobotoh, dnegan catatan 69 penampilan dan sembilan golnya sejak musim 2013 hingga 2016.


2. Cecep, Markus Horison dan Spasojevic

Mantan striker Persib Bandung, Ilija Spasojevic.

Cecep Supriantna

Bukan hanya pemain yang berjibaku di lapangan tengah ataupun penyerang. Di sektor penjaga gawang, Persib Bandung juga smepat memiliki pemain yang memilih nomor tak lazim untuk dikenakan.

Misalnya seperti legenda hidup Persib bandung Cecep Supriatna. 10 tahun membela panji kebesaran Persib bandung, Cecep memang smepat beberapa kal berganti nomor. Namun dari beberapa nomornya itu, Cecep pernah memilih nomor yang diluar kebiasaan penjaga gawnag lainnya, yakni nomor punggung 55.

Markus Horison

Sama seperti Cecep, eks penjaga gawang Timnas Indonesia Markus Horison juga sempat memilih nomor tak lazim saat hengkang ke Persib Bandung di musim 2010/11.

Saat itu Markus yang sednag masa jayannya, memilih nomor punggung 81 untuk dikenakan. Dengan jersey bernomor punggung tak lazim itu, Markus sukses mencatatkan penampilan sebanyak 35 kali, sbelum akhirnya hijrah ke PSM Medan.

Ilija Spasojevic

Kembali ke pemain asing, pemain asla Montenegro yang kala itu belum dinaturalisasi, pemain kelahiran Montenegro juga sempat menggunakan nomor tak lazim di Persib Bandung.

Menjadi pilihan utama di lini depan, Spasojevic memilih untuk mengenakan nomor punggung 87. Dengan nomor punggung itu, Spasojevic sukses membawa Maung Bandung menjuarai turnamen Piala Presiden 2015.

Di turnamen yang menjadi pengisi waktu usai dihentikannya Liga Super Indonesia 2015, Spasojevic sukses mengemas 4 gol dan 1 asis dalam enam pertandingan.


Bertualang ke Tempat Wisata Unik di Malang, Kampung Biru Arema

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

Persib BandungIlija SpasojevicTantanMiljan Radovic‎Liga IndonesiaLiga 1Markus HorisonTRIVIABola IndonesiaRene Mihelic

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom