x

Malaysia Tertinggal, Indonesia Lolos ke Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022

Kamis, 28 Maret 2019 05:45 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Skuat Timnas Indonesia saat melawan Timnas Myanmar dalam laga uji coba internasional FIFA, Senin (25/3/19).

INDOSPORT.COM - Kabar baik untuk pecinta sepak bola Indonesia. Tim nasional Indonesia bisa langsung mentas di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 mendatang.

Timnas senior yang diasuh oleh Simon McMenemy baru saja memetik kemenangan 2-0 atas Myanmar dalam FIFA Match Day di Stadion Mandalarthiri, Senin (25/3/19) kemarin.

Dengan kemenangan tersebut, tentu saja karena bertajuk FIFA Match Day, poin Indonesia akan bertambah di daftar ranking FIFA terbaru bulan Maret ini.

Baca Juga

Bahkan, dilihat dari rilis akun Twitter yang membahas ranking di dunia sepak bola, Footy Rankings, Indonesia ternyata punya keuntungan usai kemenangan beberapa waktu lalu.

Kabar baiknya adalah Indonesia tidak harus memulai Kualifikasi Piala Dunia 2022 dari putaran pertama. Laskar Merah-Putih bisa langsung ke putaran kedua.

Footy Rankings merilis 12 negara Asia yang harus memulai Kualifikasi Piala Dunia 2022 dari putaran pertama. 12 negara tersebut merupakan peringkat terbawah dari 46 tim nasional se-Asia, dengan 34 tim sisanya langsung ke putaran kedua.

Putaran pertama ini akan dimulai pada tanggal 6 dan 11 Juni mendatang, salah satu pesertanya adalah negara tetangga, Malaysia, yang harus mulai dari putaran pertama.

Indonesia, menurut perhitungan Footy Rankings, akan langsung ke putaran kedua karena peringkat saat ini (159) ternyata menjadi urutan ke-32 dari 46 negara se-Asia.

Baca Juga

Bersama Kuwait, Nepal dan Singapura, Indonesia diperkirakan akan langsung mulai di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 di pot 4 atau 5.

Putaran kedua ini akan dimulai pada tanggal 5 dan 10 September 2019. Putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 diikuti 40 tim yang terbagi ke dalam delapan grup, dengan perincian 34 negara peringkat teratas plus enam pemenang putaran pertama.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola dan Informasi Seputar Timnas Indonesia Hanya di INDOSPORT

FIFAMalaysiaTwitterPiala Dunia 2022Timnas IndonesiaBola InternasionalBola Indonesia

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom