x

Datangkan Fabiano Beltrame, Persib Bandung Bagai Tim Panti Jompo Jelang Liga 1 2019

Minggu, 24 Maret 2019 06:54 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Coro Mountana
Fabiano Beltrame resmi diperkenalkan manajemen Persib

INDOSPORT.COM - Tim sepak bola Persib Bandung kembali membuat heboh dengan mendatangkan Fabiano Beltrame di jeda kompetisi, dan datangnya sang pemain membuat Maung Bandung menjadi 'panti jompo' di Liga 1, kenapa?

Kepastian terkait kabar merapatnya Fabiano Beltrame sendiri muncul dan beredar di dunia maya. Khususnya bila melihat unggahan akun Twitter resmi Persib Bandung baru-baru ini.

Persib Bandung mengunggah dua video yang mengabarkan kepastian bergabungnya Fabiano Beltrame. Video pertama lebih kepada ilustrasi, lalu video kedua tentang momen perjalanan Fabiano Beltrame dari bandara hingga ke mobil.

Baca Juga

"Sekarang telah resmi, Fabiano Beltrame, selamat bergabung!," tulis cuitan akun Twitter Persib Bandung.

Dengan resminya Fabiano Beltrame bergabung dengan Persib, membuat tim kebanggaan masyarakat Jawa Barat khususnya Bandung tersebut telah dihuni cukup banyak pemain berumur diatas 30 tahun.

Tercatat dalam skuat Persib Bandung saat ini telah memiliki sembilan pemain dengan umur 30 hingga 30 tahun keatas, dengan yang tertua berusia 38 tahun.

Pemain-pemain tersebut adalah I Made Wirawan (38), Fabiano Beltrame (36), Supardi Nasir (35), Srdjan Lopicic (35), Bojan Malisic (34), Hariono Hariono (33), Esteban Vizcarra (32), Ezechiel Ndouasel (30), Saepuloh Maulana (30).

Dengan banyaknya para pemain berumur tersebut apakah dapat membantu Persib meraih hasil yang lebih baik di musim depan? Atau malah menjadi blunder dan menjadi beban tim lantaran beberapa diantaranya lebih sering mendekap cedera.

Baca Juga

Meski diisi beberapa berumur namun tim-tim lain tak boleh meremehkan Persib, sebab belakangan banyak pemain yang telah lewat masa emasnya justru kembali on fire dan menjadi andalan di tim mereka masing-masing. 

Fabio Quagliarella contohnya, meski telah berumur 36 tahun namun tetap tajam bahkan menjadi top skor sementara Serie A musim ini dan mendapat panggilan kembali ke Timnas Italia.

Terus Ikuti Berita Persib Bandung dan Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

Bursa TransferPersib BandungFabiano BeltrameFabiano Rosa BeltrameLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom