x

PSSI Dipuji Presiden FIFA, Netizen Malah Komentar Begini

Jumat, 14 Desember 2018 13:34 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Isman Fadil
Edy Rahmayadi saat membuka Kongres PSSI

INDOSPORT.COM - Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) baru saja mendapat pujian manis dari Presiden FIFA, Gianni Infantino, terkait perkembangan sepak bola Indonesia. Bahkan, PSSI dijadikan sebagai federasi percontohan.

Hal itu disampaikan oleh Infantino pada sela-sela Forum FIFA Executive Football Summits, yang diselenggarakan di Doha, Qatar.

"Presentasi yang bagus, ini pencapaian luar biasa. Sepakbola Indonesia memiliki visi yang jelas. Yang terpenting, Anda menjalankannya dan membuat kemajuan," kata Infantino, dikutip laman resmi PSSI.

Baca Juga

"Tetap semangat, sepak bola Indonesia dikelola orang yang tepat. Saya harap kalian mendapatkan yang terbaik," imbuh pria asal Swiss tersebut.

Namun, alih-alih membuat pecinta sepak bola turut senang, informasi justru kritikan dan hujatan tetap memenuhi kolom komentar ketika PSSI membagian kabar baik itu melalui Twitter resmi.

Tak sedikit dari netizen yang tak percaya dengan kabar tersebut hingga menilai PSSI hanya menuduh akal-akalan untuk mengalihkan isu pengaturan skor, mafia, dan lain-lain.

"Kamu tidak tahu bagaimana busuknya mereka INFANTINO," tulis @PrasetyoDimas2.

"Gila, sampe presiden FIFA bisa ketipu wkwkwk," timpal @tingkooting.

"Ngga tau aja di dalam nya kaya gimana, busuk! Semua anggota PSSI cuma retorika. Prestasi NOL BESAR," tulis @trierwiin.

"Pujian tanpa prestasi .... bagai sayur tanpa garam," tulis @rimphonk.

"Inilah yg disebut pengalihan issue, issue match fixing dan mafia jadi dibiarkan tenggelam," @AzizSulton.

Baca Juga

Sebagai informasi, Forum FIFA Executive Football Summits kali ini adalah edisi ketiga sejak mulai digelar pada 2016.

Acara ini merupakan wadah diskusi para anggota FIFA, dan kali ini dihadiri 50 negara dari lima konfederasi yang ada di dunia, termasuk Indonesia yang diwakili oleh Joko Driyono dan Ratu Tisha.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

FIFAPSSIGianni InfantinoLiga IndonesiaNetizen

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom