x

Manusia Tercepat Jalani Uji Coba dengan Klub Australia

Selasa, 17 Juli 2018 14:02 WIB
Penulis: Rafi'a Ali Akbar | Editor: Arum Kusuma Dewi
Usain Bolt ikut latihan Borussia Dortmund.

Delapan kali peraih medali emas Olimpiade Usain Bolt telah muncul sebagai target kejutan bagi klub Australia Central Coast Mariners.

Bolt, 31, pensiun setelah Kejuaraan Dunia IAAF tahun lalu di London dan sejak saat itu dia mengikuti uji coba dan latihan sejumlah klub, termasuk Borussia Dortmund.

Namun berita mengagetkan muncul tentang uji coba enam minggu dengan klub Liga Australia dan yang akan berlanjut pada kesepakatan kontrak.

Baca Juga

TOP 5 NEWS INDOSPORT: RONALDO GABUNG JUVENTUS, 12 PESEPAKBOLA TERJEBAK DI GUA  

"Klub telah mengonfirmasi bahwa pihaknya telah bernegosiasi dengan juara Olimpiade dan pemegang rekor dunia, mengenai peluang untuk uji coba di sini di Central Coast," kata juru bicara Mariners dalam sebuah pernyataan.

"The Central Coast Mariners tetap berkomitmen untuk berdiskusi dengan 'manusia tercepat di dunia' dan manajemennya, mengenai posisi apa yang pantas dimainkan dalam ambisi Bolt untuk menjadi pemain sepak bola profesional.”

Baca Juga

Sprinter Jamaika itu belum mengomentari langkah besarnya, tetapi agennya Tony Rallis mengatakan kepada Big Sports Breakfast masih ada beberapa masalah kontrak untuk diselesaikan oleh mantan atlet Olimpiade.

"Kesepakatan antara Mariners dan Usain Bolt pada prinsipnya telah disetujui, jika dilihat dari beberapa tolak ukur," ungkapnya.

Rallis mengklaim perjalanan Bolt untuk menjadi pemain sepak bola profesional tak lepas dari dukungan Federasi Sepakbola Australia atau FFA.

Selamat! Prancis Menjadi Juara Piala Dunia 2018

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Bursa TransferUsain BoltOlimpiadeCentral Coast MarinersA League Australia

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom