x

Spanyol Diimbangi Portugal, Pique: Ronaldo Tukang Diving

Sabtu, 16 Juni 2018 13:30 WIB
Editor: Gerry Crisandy
Cristiano Ronaldo dalam laga Portugal vs Spanyol, pertandingan Grup B Piala Dunia 2018, Sabtu (16/06/18) dini hari WIB.

Kapten dan penyerang Portugal, Cristiano Ronaldo, membuat para penggemar Timnas Spanyol yang menanti peluit akhir pertandingan, berharap La Furia Roja mengantongi tiga poin di laga perdana, harus tertunduk lesu.

Bukan satu atau dua, tapi tiga gol dicetak oleh pemain Real Madrid ini di laga yang berakhir dengan hasil imbang 3-3 tersebut.

Tidak heran bila Ronaldo pun menuai pujian dan sanjungan -- tapi tidak dari satu pemain Spanyol, Gerard Pique.
Bek Barcelona ini menyebut Ronaldo memiliki kebiasaan 'diving'.

Baca Juga

1. Dua Gol Bola Mati

Eksekusi penalti Cristiano Ronaldo saat Portugal menghadapi Spanyol di Piala Dunia 2018.

Dua dari tiga gol Ronaldo yang dicetaknya pada Sabtu (16/06/18) dini hari berasal dari bola mati.

Pertama, ia mengecoh penjaga gawang David de Gea dengan sepakan penalti cepat di menit keempat.

Lalu, di gol ketiga, ia melesatkan freekick melengkung yang bersarang di sudut kiri atas gawang Spanyol.

Di gol terakhirnya ini, Portugal mendapatkan tendangan bebas dari pelanggaran Pique terhadap Ronaldo.


2. 'Ronaldo Punya Kebiasaan Diving'

Gerard Pique saat latihan bersama Timnas Spanyol.

Pique jelas frustrasi dengan gol penyeimbang mantan pemain Sporting Lisbon tersebut.

"Kami memiliki lebih banyak peluang, mereka memiliki tiga tendangan ke arah gawang, dan mencetak tiga gol," ungkap Pique, dikutip dari The Independent.

"Pertandingan berjalan ke arah tertentu dan anda harus menghadapinya."

"Untuk melihat diri anda berada di pertandingan pertama dalam satu Piala Dunia tertinggal karena penalti setelah dua menit, anda harus memiiki perasaan yang baik setelah bagaimana laga berjalan."

"Ronaldo memiliki satu kebiasaan untuk melemparkan dirinya ke tanah," tambahnya.


3. Grup B Piala Dunia 2018

Pemain Timnas Maroko, Aziz Bouhaddouz mencetak gol bunuh diri, saat menghadapi Iran di Piala Dunia 2018.

Spanyol dan Portugal sendiri saat ini menduduki peringkat ketiga dan keempat klasemen Grup B Piala Dunia 2018, dengan masing-masing satu poin.

Iran yang sebelumnya menaklukkan Maroko dengan gol dramatis di penghunjung laga, berada di barisan teratas.

Berikutnya, Portugal akan menghadapi Maroko pada Rabu (20/06/18) mendatang, sementara Spanyol akan ditantang Iran pada Kamis (21/06/18) dini hari.

Berikut jadwal siaran langsung Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA RUSIA 2018

Cristiano RonaldoSpanyolPortugalPiala DuniaGerard PiquePiala Dunia 2018Bola Internasional

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom