3 Pemain Brasil Rela 'Berkhianat' di Piala Dunia 2018
Piala Dunia 2018 dalam waktu dekat akan menyapa masyarakat dunia. Tentu saja pagelaran akbar empat tahunan ini paling ditunggu-tunggu oleh jutaan pasang mata.
Pengoleksi terbanyak trofi Piala Dunia sejauh ini masih dipegang oleh Brasil. Sebab Tim Samba mampu merengkuh lima gelar tersebut dan menjadi yang terbanyak di antara kontestan lainnya.
Apalagi saat ini skuat Brasil siap menorehkan catatan baru di ajang tersebut. Dengan talenta-talenta berbakat gaya modern, Neymar dan kolega ingin membawa Brasil ke era yang terkini.
Namun pernahkan terbesit kalau ada pemain sepakbola yang terlahir di negara asalnya tetapi malah membela negara lain di pentas Eropa? Tentu saja ada, termasuk pemain Brasil.
Persaingan yang ketat membuat para pelaku sepakbola ini memilih untuk 'berkhianat'. Tentu saja ingin mendapat jaminan bermain di tim nasional negara tersebut di pentas Eropa.
Oleh sebab itu INDOSPORT merangkum tiga pemain Brasil yang memilih 'khianati' tanah asalnya demi membela sebuah negara baru. Berikut penjabarannya.
1. Mario Figueira Fernandes
Salah satu talenta Brasil, yakni Mario Figueira Fernandes saat ini bermain untuk Tim Nasional Rusia. Bahkan pemain yang berposisi sebagai bek kanan ini masuk dalam daftar skuat sementara tim berjuluk Sbornaya.
Bagaimana Mario Fernandes bisa menjadi warga negara Rusia? Usai diselidiki, ternyata dirinya telah berkarier dan menetap lebih dari lima tahun di Rusia.
Mario Fernandes sendiri saat ini bermain untuk kontestan Liga Primer Rusia CSKA Moskow sejak 2012 dari klub asal Brasil Gremio. Saat itu CSKA Moskow memang butuh pemain berposisi bek kanan.
Fernandes resmi mendapatkan kewarganegaraan Rusia pada Juli 2016. Lalu pada 7 Oktober 2017, pemain berusia 27 tahun ini melakoni debut perdananya di Timnas Rusia sebagai pemain pengganti menit ke-64.
2. Diego Costa
Selain itu ada nama striker Atletico Madrid Diego Costa. Pemain yang lahir di Lagarto, Sergipe, Brasil 29 tahun ini sempat membela Tim Nasional Brasil pada Maret 2013 lalu.
Akan tetapi sebulan kemudian dirinya mengapatkan kewarganegaraan Spanyol. Lalu pihak Federasi Sepakbola Spanyol langsung bertindak untuk meminta FIFA melakukan naturalisasi pada Costa.
Sebab Costa hanya bermain di laga uji coba saja bersama Brasil. Sehingga proses tersebut memudahkan Costa pindah ke Spanyol. Sebab bersama Tim Matador Costa mendapat jaminan untuk bermain dibanding Brasil.
Costa sempat tampil bersama Timnas Spanyol di Piala Dunia 2014. Sayang kehadiran Costa tak membuat Spanyol sukses di Piala Dunia 2014. Dan saat ini dirinya akan melakoni Piala Dunia 2018 yang kedua sepanjang kariernya.
3. Pepe
Lalu ada bek kenamaan Eropa, yakni Pepe. Pemain dengan nama lengkap Kepler Laveran Lima Ferreira itu memilih membela Timnas Portugal karena bakatnya tidak diakui oleh Brasil.
Dia memperkuat Portugal sejak 2007 hingga saat ini. Bahkan namanya masuk dalam daftar skuat resmi Portugal di Piala Dunia 2018. Sehingga ini merupakan Piala Dunia ketiganya.
Pepe pun pernah melawan Tim Nasional Brasil kala bersua di Moses Mabhida Stadium, Durba, pada babak penyisihan Grup G Piala Dunia 2010. Bahkan Pepe bermain habis-habisan dalam melindungi Portugal.
Skor akhir pun sama kuat, yakni 0-0 dan membuat Portugal lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2010. Lalu bagaimana langkah Pepe dalam membawa Portugal di Piala Dunia 2018? Mari saksikan saja.
Berikut jadwal pertandingan Piala Dunia 2018:
Ikuti terus berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA