x

Goncalves Kembali, Sriwijaya Bawa 19 'Senjata' untuk Lawan Barito

Jumat, 8 Juni 2018 13:16 WIB
Kontributor: Muhammad Effendi | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Rahmad Darmawan saat memimpin briefing bersama para pemain Sriwijaya FC.

Sriwijaya FC akan melakoni laga krusial hadapi Barito Putera di Stadion 17 Mei,  Banjarmasin, Jumat (08/06/18).

Dalam laga perebutan posisi puncak klasemen ini, 19 pemain diterbangkan Laskar Wong Kito.


1. 3 Bintang Kembali

Penyerang Sriwijaya FC Beto Goncalves.

Dari daftar pemain, tentunya ada tiga pemain Timnas U23 yang sebelumnya absen yakni Zulfiandi, Teja Paku Alam dan Alberto Goncalves.

"Kita sudah berangkat pagi-pagi sekali, sore rencananya latihan satu kali," kata Pelatih Kepala SFC, Rahmad Darmawan, Kamis (07/06/18).

Baca Juga

2. Kekuatan Barito

Selebrasi gol skuat Barito Putera.

Di laga kali ini, Hamka Hamzah dan kawan-kawan akan bertemu tim kuat dengan organisasi permainan berkelas.

Laskar Antasari, menjadi tim yang tidak banyak lakukan perubahan dari musim lalu, sehingga permainannya sangat terorganisir.

"Jadi seluruh pemain sangat berbahaya sekali, " ucapnya.


3. Wajib Fokus

Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan.

Bermain dengan kompak juga menjadi harga mati untuk dapat meredam tim besutan Jecksen F Thiago. Selain itu, RD juga membisikkan pada Hamka Hamzah dan kawan-kawan untuk memusatkan perhatian pada Barito.

"Fokus dan bermain lebih efesien harus kita lakukan," ujarnya.

Sempat ada masalah rumah tangga dalam tim, pemain sempat tidak latihan selama dua hari. Hal itu menjadikan fisik pemain harus jadi perhatian, oleh karena itulah bermain harus lebih efesien lagi dan belajar dari laga melawan Perseru dan PSMS Medan.


4. Skuat Sriwijaya

Skuat Sriwijaya FC sudah mulai berlatih jelang hadapi Barito Putera di pekan ke-13 Liga 1 2018.

Daftar lengkap pemain Sriwijaya yang dibawa untuk hadapi Borneo FC:

1. Teja Paku Alam
2. Sandy Firmansyah
3. Zulfiandi
4. Marcho Sandy Maraudje
5. Alfin Tuasalamony
6. Esteban Vizcarra
7. Patrich Wanggai
8. Nur Iskandar
9. Yogi Rahadian
10. Mahamadou Ndiaye
11. Adam Alis
12.  Manuchekhr Dzhalilov
13. Novan Sasongko
14. Yu Hyun Koo
15. Ichsan Kurniawan
16. Makan Konate
17. Syahrian Abimanyu
18. Hamka Hamzah
19. Alberto Goncalves

Berikut jadwal lengkap Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

 

Barito PuteraRahmad DarmawanSriwijaya FCAlberto GoncalvesLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom