x

Diterpa Kasus, Simic Pulang Kampung ke Kroasia

Rabu, 6 Juni 2018 23:10 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Marko Simic berlatih.

Striker andalan Persija Jakarta, Marko Simic, tengah tertimpa musibah. Sebab dirinya tengah diterpa kasus dan mendapat hukuman larangan bermain sebanyak empat laga dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Simic diganjar hukuman empat pertandingan usai laga Persija Jakarta kontra Persipura pada pekan ke-10 Liga 1 2018, Jumat (25/05/18) malam lalu di Stadion Pakansari.

Baca Juga

1. Disuruh Pulang Kampung

Keakraban Marko Simic dengan Riko Simanjuntak. Kedua pemain ini kerap menjadi andalan Persija untuk membobol gawang lawan. Herry Ibrahim

Oleh karena itu, Direktur Utama tim, Gede Widiade meminta Simic untuk pulang kampung ke negara asalnya, Kroasia. Dia meminta Simic untuk beristirahat menikmati jeda kompetisi Liga 1 2018.

"Simic tahunya dihukum h-1, saya minta saja dia istirahat. Karena apa, percuma di sini, yang lain yang tidak bermain juga saya minta pulang untuk beristirahat. Makin lama istirahat, juga makin bagus," jelas Gede Widiade.


2. Kembali ke Jakarta

Acara buka puasa bersama manajemen, pemain Persija Jakarta dan Jakmania.

Gede Widiade juga menjelaskan bahwa semua pemain yang diminta pulang kampung kembali bergabung bersama skuat pada tanggal 18 Juni mendatang.

"Tanggal 18 kita harus kumpul kembali, tanggal 19 kita latihan pertama. Tanggal 24 kita sebenarnya ada friendly dengan PSIS Semarang di Jawa Tengah, sebelum tanggal 30 Juni nanti menghadapi Persib. Tanggal 3 kita main lawan Perseru," jelasnya lengkap soal jadwal Persija usai liburan.


3. Pesan untuk Marko Simic

Marko Simic dalam sesi latihan Persija.

Marko Simic diharapkan bisa beristirahat dengan tenang menikmati liburannya bersama keluarga lalu kembali bergabung dengan semangat baru.

"Semoga dia senang bersama keluarganya menikmati liburan, bergabung dengan semangat baru, fresh dan bermain sebaik-baiknya," tutup Gede Widiade.

Berikut jadwal lengkap Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Persija JakartaGede WidiadeLiga IndonesiaLiga 1Marko Simic

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom