Gara-gara Ramos, Kiper Liverpool Terancam Alami Penyakit Mengerikan
Sebuah kabar mengejutkan datang dari penjaga gawang Liverpool, Loris Karius yang harus terbang ke Amerika Serikat guna melakukan pemeriksaan dibagian otak.
Hal tersebut dikarenakan, Karius mengalami benturan dengan bek Real Madrid, Sergio Ramos di final Liga Champions beberapa waktu lalu.
1. Terancam Alami Geger Otak
Dilansir dari EPSN, kerasnya benturan membuat tim medis Liverpool khawatir dengan bagian kepala Karius, yang kemungkinan terancam mengalami geger otak.
2. Menemui Dokter Spesialis
Di Amerika, pemain asal Jerman itu diperintahkan oleh tim medis klub untuk pergi ke Boston dan mengunjungi seorang spesialis bernama Dr. Ross Zafonte di Massachusetts General Hospital.
Zafonte sendiri adalah dokter yang cukup terkenal dalam menangani cedera trauma otak pada atlet di Negeri Paman Sam. Salah satu pemain yang cukup sering ia tangani adalah atlet NFL. Karius dikirim ke sana setelah berkonsultasi dengan pemilik The Reds yang berbasis di Boston, Fenway Sports Group.
3. Kronologi Kejadian
Sebagai tambahan informasi, berikut kronologi kejadiannya. Insiden tersebut bermula ketika Madrid, tengah melakukan serangan. Di sini, Ramos mencoba menghalau pandangan Karius untuk tidak mengetahui arah bola selanjutnya.
Namun tak hanya itu, dirinya juga terlihat melakukan sikutan kepada Karius ke arah wajah dekat mata, yang membuat kiper asal Jerman tersebut tersungkur di dekat tiang gawangnya.
Karius yang melakukan protes pun tak mampu berbuat banyak karena sang pengadil lapangan tidak memberikan hukuman kepadanya.