x

Lionel Messi Rela Tukar Gelar di Barcelona dengan Trofi Piala Dunia

Senin, 28 Mei 2018 14:46 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil

Megabintang Lionel Messi telah sukses mengantarkan Barcelona meraih gelar La Liga Spanyol dan Copa del Rey musim 2017/18. Sebagai salah satu pemain terbaik dunia yang pernah ada sepanjang masa,  Messi nyatanya hingga saat ini belum mampu mengantarkan Timnas Argentina meraih trofi di turnamen besar. 

Baca Juga

Messi mencatatkan 61 gol dari 123 penampilan selama kariernya membela Argentina. Sayang, catatan impresif itu tak diimbangi dengan prestasi. Argentina hanya mampu meraih dua kali runner-up Copa America dan satu kali runner-up Piala Dunia. 

Bersama Blaugrana, Messi telah mencatatkan 32 trofi di Camp Nou termasuk gelar La Liga Spanyol dan Copa del Rey musim ini. Bermodal kesuksesannya di La Liga Spanyol, ia pun bertekad untuk bisa mencicipi kesuksesan bersama pemain-pemain Argentina di bawah Jorge Sampaoli di Piala Dunia 2018 di Rusia.


1. Ambisi Raih Gelar Bersama Argentina

Lionel Messi saat memperkuat Argentina.

Messi menjadi sosok sentral di Timnas Argentina dalam satu dekade terakhir. Walapun gagal membawa negaranya mengangkat trofi, ia bertekad untuk mewujudkannya kali ini sebelum memutuskan untuk pensiun dari tugas internasional.

Bahkan kapten Tim Tango itu mengatakan ia rela menukar satu gelar Barcelona dengan trofi untuk tim nasional menjelang Piala Dunia 2018 di Rusia.

“Saya akan mengganti gelar Barcelona untuk satu gelar dengan tim nasional,” kata Messi saat diwawancara di program TV Argentina, El Trece dilansir Fourfourtwo.

“Memenangkan gelar dengan Argentina akan menjadi sesuatu yang unik bagi saya,” tuturnya.


2. Menjadi Tim Unggulan

Skuat Timnas Argentina Piala Dunia 2018.

Argentina terakhir kali memenangkan Piala Dunia pada tahun 1986 dan termasuk di dalam negara-negara yang diunggulkan untuk juara. Messi mengakui bahwa negaranya masih di bawah tim seperti Brasil, Spanyol dan juara bertahan Jerman.

“Saya sangat yakin dalam kelompok (negara-negara ini), kami bekerja keras, kami memiliki pemain yang memiliki banyak kapasitas dan pengalaman,” ujarnya.

“Tetapi kami tidak perlu menekankan ‘kami akan menjadi juara dunia karena kamilah yang terbaik’, karena kenyataannya tidak seperti itu.”


3. Menghadapi Pertandingan Grup

Dua pemain timnas Argentina, Lionel Messi (kiri) & Gonzalo Higuain.

Berkat tuah Messi, Argentina akhirnya lolos ke Piala Dunia 2018 dengan berada di Grup D bersama dengan Islandia, Kroasia dan Nigeria. La Pulga mengaku tidak akan meremehkan ketiga tim rival itu di babak grup mengingat mereka memiliki tim dan pemain yang bisa dibilang kuat dari berbagai aspek.

“Islandia membuktikan diri di Kejuaraan Eropa terakhir, mereka adalah tim yang sulit untuk siapapun,” kata peraih lima kali Ballon d’Or itu.

“Kroasia memiliki lini tengah yang sangat bagus, gayanya seperti Spanyol tapi setingkat lebih rendah, dan Nigeria selalu menantang kami.”

Argentina akan menghadapi Islandia pada tanggal 16 Juni, Kroasia pada 21 Juni dan terakhir Nigeria pada tanggal 26 Juni 2018.

ArgentinaBarcelonaLionel MessiLaLiga SpanyolPiala Dunia 2018Bola Internasional

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom