x

Berikut 23 Pemain yang Perkuat Timnas Inggris di Piala Dunia 2018

Rabu, 16 Mei 2018 23:20 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Gerry Crisandy
Gareth Southgate dan skut Timnas Inggris.

Pagelaran akbar Piala Dunia 2018 semakin dekat. Sejumlah tim nasional telah menentukan beberapa pemain yang akan berangkat ke Rusia nanti.

Tentunya 23 pemain yang terpilih merupakan hasil saring dari manajemen pelatih. Nah, berikut ini Tim Nasional (Timnas) Inggris baru saja mengumumkan skuat yang akan berlaga di Piala Dunia 2018.

Baca Juga

1. Perpaduan

Timnas Inggris

Pada ajang yang telah berlangsung ke-32 kalinya ini, Tim Nasional Inggris memanggil sejumlah pemain senior dan junior. Diharapkan dari dua generasi tersebut dapat bersatu padu membela panji-panji The Three Lions.

Pemain senior yang dipanggil seperti Gary Cahill, Phil Jones, hingga Ashley Young. Mereka siap menjadi mentor bagi pemain seperti Trent Alexander Arnold, Raheem Sterling hingga Harry Kane.


2. Penjelasan

Sejumlah tamu undangan sudah hadi di Istana Kremlin, salah satunya pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate.

Dipanggilnya beberapa pemain senior dan junior bukan tanpa alasan. Menurut pelatih Tim Nasional Inggris, Gareth Southgate, kalau skuat ini memiliki keseimbangan.

"Saya yakin, ini skuat yang bisa membuat kita bersemangat. Tetapi dengan beberapa pemain senior yang sangat penting. Saya merasa keseimbangan di skuad bagus, baik dari segi pengalaman, karakter, dan juga posisi di lapangan," beber Southgate.


3. Daftar Skuat Timnas Inggris

Skuat Timnas Inggris.

Kiper: Jack Butland, Jordan Pickford, Nick Pope.
Bek: Trent Alexander-Arnold, Phil Jones, Gary Cahill, Harry Maguire, Danny Rose, John Stones, Kieran Trippier, Kyle Walker, Ashley Young.
Gelandang: Fabian Delph, Eric Dier, Jordan Henderson, Jese Lingard, Dele Alli, Ruben Loftus-Cheek, Raheem Sterling, Marcus Rasford.
Striker: Harry Kane, Jamie Vardy, Danny Welbeck.

InggrisPiala DuniaPiala Dunia 2018Gareth SouthgateTimnas InggrisBola Internasional

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom