x

Masa Depan Arsenal Diyakini Akan Suram Tanpa Wenger

Senin, 14 Mei 2018 13:45 WIB
Editor: Juni Adi
Arsene Wenger

Mulai musim depan, Arsenal dipastikan tak akan lagi dilatih sosok legendarisnya, Arsene Wenger. Pria Prancis itu telah resmi mengundurkan diri akhir musim ini, setelah menjalani karier selama 22 tahun di Emirates Stadium.

Menjalin romantisme bersama Arsenal selama itu, Wenger telah memberikan banyak cukup gelar, diantaranya 3 Liga Primer Inggris di mana salah satunya dimenangkan tanpa mengalami kekalahan, dan 7 Piala FA.

Baca Juga

1. Diprediksi Akan Suram

Mantan pemain Manchester United, Gary Neville yang kini bekerja sebagai pundit.

Sama seperti halnya Manchester United yang harus berpisah dengan Sir Alex Ferguson, melihat Arsenal tanpa Wenger akan sedikit aneh musim depan.

Bahkan legenda The Reds Devils, Gary Neville memprediksi kalau klub berjuluk Meriam London itu akan tampil suram musim depan, tanpa Wenger.

"Jika (manajer baru) diminta untuk memenangkan liga, sudah sejak tiga musim lalu harusnya klub berani menghabiskan 300-400 juta pounds per musim," kata Neville kepada Sky Sports.

"Namun, jika targetnya hanya menembus zona Liga Champions, mungkin cukup dengan 150 juta-200 juta pounds, dan Anda juga membutuhkan sedikit keberuntungan."

"Sangat disayangkan ia pergi. Padahal mereka bisa meniru Liverpool dan Tottenham, yang ada pengecualian untuk berbicara gelar karena pengeluaran tidak besar," tambahnya.

"Berbeda dengan pelatih sekaliber Conte, Mourinho, dan Guardiola yang diminta untuk memenangkan liga. Sebab, memenangkan liga segalanya, atau Anda keluar," sambungnya.


2. Laga Terakhir Wenger

Aksi terpuji Arsene Wenger

Karier Wenger sendiri ditutup dengan manis di Arsenal, setelah di laga terakhirnya ia sukses meraih kemenangan dari 
Huddersfield Town, dengan skor 1-0. Gol tunggal The Gunners dicetak oleh Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-38.


3. Tetap Berkiprah di Eropa

Pierre-Emerick Aubameyang.

Kemenangan tersebut tak mampu membawa Arsenal berkiprah di ajang Liga Champions, lantara tertahan di posisi keenam klasemen akhir, dengan koleksi 63 poin. Kendat demikian, The Gunners tetap akan berkiprah di Eropa, dengan berkompetisi di Liga Europa musim depan

ArsenalArsene WengerGary NevilleLiga Primer InggrisLiga Inggris

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom