x

Egy Maulana Latihan di Polandia, Lechia Gdansk Selamat dari Degradasi

Minggu, 13 Mei 2018 07:01 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Egy Maulana Vikri.

Seperti yang kita ketahui bahwa salah satu wonderkid Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, belum lama ini menjalani masa latihan di markas klub yang ia bela, Lechia Gdansk, di Polandia pada Jumat (11/05/18) lalu.

Kala itu, pentolan Timnas U-19 tersebut berlatih di MOSIR Stadium, seperti yang diperlihatkan dalam sebuah video di Instagram berbasis Polandia, 4sportlab.

"Hari ini kami mengetes pemain baru Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri, yang datang dari Indonesia ke klub Gdansk,” tulis akun 4sportlab di caption video Egy. 


1. Dikonfirmasi Raden Isnanta

Raden Isnanta.

Keberadaan Egy di sana pun dikonfirmasi juga oleh Deputi Pembudayaan Olahraga Kemenpora, Raden Isnanta. Di sini, Raden mengatakan bahwa Egy memang berangkat lebih cepat karena permintaan pihak Lechia dengan beberapa pertimbangan tersendiri.

Akan tetapi, Egy dipastikan belum bermain dan tidak terlalu lama berada di Polandia karena dipastikan kembali pada akhir bulan nanti.

"Di sana kan mau selesai musim jadi belum tahu kurikulum apa yang diberikan tapi nanti dia akan kembali lagi, paling 2-3 minggu berada disana," ucapnya.

"Dia (Egy) mendadak diminta kesana tapi mainnya setelah Juni. Dia kesana untuk mulai dikenalkan dan dikemas biar sesuai adaptasi dengan klub, dia berangkat dengan agennya dua hari lalu," imbuh Raden Isnanta.


2. Lechia Gdansk Lolos Degradasi

Logo Lechia Gdansk.

Tampaknya, keberadaan Egy di Polandia sendiri menjadi sebuah keberuntungan untuk Lechia Gdansk. Itu tak lepas dari klub bercirikan hijau-putih tersebut untuk lolos dari degradasi di kasta teratas Liga Polandia, Ekstraklasa.

Pada Sabtu (12/05/18) lalu, Lechia Gdansk bertandang ke Stadion Miejski im. Floriana Krygiera, markas dari Pogon Szczecin dalam laga lanjutan ronde degradasi.

Baca Juga

Sekadar informasi, Lechia Gdansk sebelumnya berada di posisi 14 klasemen akhir Ekstraklasa, yang membuat dirinya masuk untuk menjalani ronde degradasi dengan delapan tim lainnya dan harus bertanding tujuh laga lagi.

Pada saat melawan Pogon, Lechia bermain imbang dengan skor 1-1. Hal ini membuat klub Egy Maulana tersebut lolos dari ancaman degradasi karena total telah mengumpulkan 38 poin, setelah enam laga ronde degradasi dijalani dengan dua menang, dua imbang, dan dua kalah. Lechia sendiri masih menyisakan satu laga tersisa.


3. Komentar Piotr Stokowiec

Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec.

Pasca laga pun, Piotr Stokowiec selaku pelatih kepala Lechia Gdansk memberikan komentarnya. Satu hal yang ia tekankan di sini adalah meminta para anak-anaknya untuk tidak melakukan wawancara dengan media manapun saat menjalani masa-masa ronde degradasi.

"Staf pelatih yang dipimpin oleh Piotr Stokowiec memutuskan bahwa demi persiapan sebelum laga pada Sabtu yang sangat penting, para pemain tidak akan memberikan peryataan lewat wawancara," ucapnya dikutip dari situs resmi klub.

Bola InternasionalEgy Maulana VikriLechia Gdansk

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom