x

Bos Borneo FC Teteskan Air Mata karena Merasa Dikhianati Usai Kalah dari Persipura

Jumat, 4 Mei 2018 18:57 WIB
Penulis: Annisa Hardjanti | Editor: Prio Hari Kristanto
Dejan Antonic saat menandatangi kontrak bersama Nabil Husein (kanan).

Borneo FC baru saja berlaga melawan Persipura Jayapura di Stadion Mandala, Jayapura, pada Jumat (04/05/18) dalam lanjutan pekan ketujuh Liga 1 2018.

Pasukan Pesut Etam mesti menerima kenyataan bahwa kekalahan telak harus ditelan mereka atas Persipura. Skor akhir 2-0 berhasil diraih oleh tim tuan rumah. Tentu saja ini menjadi pukulan terberat bagi Borneo mengingat dalam tiga laga tandang terakhir mereka, pasukan yang digawangi Diego Michels tersebut mengalami kekalahan.

Laga yang terjadi di Stadion Mandala tersebut menyisahkan kesedihan bagi Presiden Borneo, Nabil Husein. Namun, bukan karena kekalahan yang membuat Nabil bersedih, melainkan ada hal lainnya.

Baca Juga

1. Menitikkan Air Mata

Presiden PBFC, Nabil Husein.

Kekalahan telak Borneo FC tersebut menjadi pukulan keras bagi manager klub Nabil Husein. Ia bahkan mengakui melalui postingan Instagram bahwa dirinya tak kuasa menahan air mata agar tak keluar usai laga di Stadion Mandala tersebut.

Yang membuat gusar, ia juga sampai menyebut ada pengkhianat yang hadir. Hal tersebut ia ungkapkan dalam sebuah unggahan di Instagram pribadinya sendiri.

"Jadilan Gentlemen, bukan pengkhianat di antara kita. Tepat pada hari ini di Jayapura, saya meneteskan air mata saya sesaat setelah pertandingan sore ini melawan Persipura Jayapura," ungkapnya di sana.


2. Ada Pengkhianat?

Tim Borneo FC di laga menghadapi Arema pekan.

Air mata yang ia keluarkan rupanya bukan tanpa alasan. Ia merasa ada pengkhianatan yang terjadi di laga ini yang membuatnya terpukul. Walau begitu, belum diketahui siapa yang dimaksud pengkhianat oleh Nabil.

"Itu karena hati dan perasaan ini sangat terpukul atas hasil ini yang menurut sedikit aneh. Buat saya hasil menang atau kalah itu sangat biasa, tapi jangan ada yang berkhianat di sini."

"Allah tahu, ribuan perasaan yang tersakiti. Semoga senantiasa kita diberi hidayah agar kita tidak salah dalam melangka," tutup unggahan tersebut.


3. Persipura Semakin Kokoh

Persipura vs Borneo FC.

Persipura mengokohkan dirinya di puncak klasemen sementara Liga 1 2018 dengan raihan 14 poin usai kemenangan besar atas Borneo FC. Empat kemenangan berhasil diraih dari tujuh laga terakhir Tim Mutiara Hitam. Sementara itu Borneoi FC masih belum bisa beranjak dari papan tengah dan terancam melorot posisinya ke papan bawah.

Persipura JayapuraBorneo FCLiga IndonesiaNabil Husein AminLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom