Kembali Tukangi Timnas U-19, Akun Instagram Indra Sjafri Dibajak
Indra Sjafri kembali ditunjuk oleh Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk menukangi Timnas Indonesia U-19. Hal tersebut disambut positif oleh segenap pencinta sepakbola Tanah Air.
Usai kembali ditunjuk, Indra Sjafri sangat senang lantaran bisa kembali melatih anak asuhnya di Timnas U-19. Selain itu Indra Sjafri langsung disibukan dengan pencarian pemain idamannya.
1. Semakin Sibuk
Pasca pemecatannya dari Timnas U-19, Indra dan Yusuf Mansur bekerja sama untuk melakukan pembinaan usia muda. Tak tanggung-tanggung, Indra langsung menggandeng tiga klub lokal, yakni Malang United, Persikota Tangerang, dan Cilegon United.
"Bukan Malang United saja, saya kan tidak di Malang United. Kami hanya menghadiri sarasehan dan saya membantu dia bagaimana membangun klub yang bagus untuk usia muda, begitu saja," ungkap Indra pada INDOSPORT, beberapa waktu lalu.
2. Akun Indra Dibajak
Kabar buruk pun datang menimpa Indra ketika akun Instagram pribadi miliknya terkena hack oknum tak bertanggung jawab. Akun pribadinya berganti nama menjadi @_.sjalxk_._.lll_lllls_.__102.
Seperti yang diketahui, Indra telah mengumpulkan lebih dari 350 ribu pengikut di akun media sosialnya itu. Tak heran jika akun Indra menjadi sasaran empuk oknum tersebut untuk kepentingan pribadi.
3. Reaksi Netizen
Kondisi seperti ini pun membuat sejumlah netizen memberikan beberapa reaksi yang berbeda. Sebagian dari mereka menilai bahwa oknum tersebut hanya mencari sensasi di balik kembalinya Indra menukangi Tim Garuda Muda.
Di sisi lain, beberapa netizen juga memberikan saran kepada oknum tak bertanggung jawab tersebut. Mereka meminta agar oknum itu seharusnya membajak akun media sosial Ketua PSSI, Edy Rahmayadi.