x

Ramalan Cuaca Tak Mendukung Laga Persib Bandung Kontra Borneo FC

Sabtu, 21 April 2018 09:07 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Isman Fadil
Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC

Kompetisi Gojek Liga 1 pekan kelima kali ini mempertemukan tuan rumah Persib Bandung menjamu Borneo FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (21/04/18) malam.

Pertandingan tersebut akan berlangsung sangat menarik, sebab klub berjuluk Maung Bandung bermain dihadapan sendiri. Sehingga tekanan saat ini tengah berada di kubu Borneo FC.

Baca Juga

1. Ramalan Cuaca

Ilustrasi Cuaca.

Akan tetapi publik Bandung harus siap-siaga. Dikarenakan pertandingan yang digelar pukul 18.30 Waktu Indonesia Barat (WIB) ini diperkirakan akan turun hujan.

Hal itu terlihat dari laman Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Diprediksi kalau Kota Bandung akan diguyur hujan sedang pada siang dan malam hari.

Ramalan cuaca Kota Bandung, Sabtu (21/04//18).

Sehingga untuk pada suporter yang ingin menyaksikan laga Persib Bandung melawan Borneo FC harus mempersiapkan jas hujan atau payung. Sehingga para suporter nanti bisa menonton pertandingan dengan nyaman.


2. Sama-sama Terluka

Asisten Pelatih Persib, Herrie Setyawan (kiri) dan Pelatih Borneo FC, Dejan Antonic.

Baik Persib maupun Borneo FC saat ini merupakan tim yang terluka. Lantaran pada pekan keempat lalu kedua kesebelasan tak mampu meraih hasil maksimal.

Persib Bandung sendiri harus puas bermain imbang 2-2 melawan Arema FC di Stadion Kanjuruhan Malang. Laga tersebut mesti terhenti dimenit-menit akhir karena sejumlah suporter memasuki lapangan.

Sedangkan Borneo FC harus mengakui ketangguhan Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, usai kalah dengan skor 2-0.


3. Jadwal Liga 1

Logo Liga 1 2018

Peripura Jayapura vs Mitra Kutai Kartanegara, pkl 13.30 WIB (Streaming)
Madura United vs Arema FC, pkl 15.30 WIB (Indosiar)
PSM Makassar vs PS TIRA, pkl 18.30 WIB (Streaming)
Persib Bandung vs Borneo FC, pkl 18.30 WIB (Indosiar)

Persib BandungIndonesiaVikingBandungBorneo FCBobotohSuporter sepakbolaSuporterSuporter Pecinta Sepakbola NasionalStadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA)Liga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom