x

Bentrok, PSMS Medan dan Perseru Sama-sama Tumpul di Lini Depan

Kamis, 19 April 2018 21:50 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
Konferensi pers PSMS vs Perseru.

PSMS Medan bakal melakoni laga pekan kelima Liga 1 musim ini menghadapi Perseru Serui, di Stadion Teladan, Medan, Jumat (20/4/18) besok. 

Baca Juga

Berbagai persiapan pun dilakukan demi merebut poin. Namun, ada satu hal yang membuat skuat Ayam Kinantan sedikit lega karena calon lawannya juga memiliki kelemahan yang sama di lini depan. 


1. Perseru Krisis Gol

Konferensi pers PSMS vs Perseru.

Jika anak asuh Djajang Nurjaman baru mampu melesakkan tiga gol di empat laga yang dilaluinya, Perseru justru baru menciptakan dua gol.

Namun perbedaannya, satu gol yang diciptakan Perserui ini diciptakan penyerang asing mereka yakni Escobar saat menghadapi Bali United dan satu gol lainnya melalui Gelandang asal Jepang Yamashita saat timnya menang lawan Bhayangkara FC.


2. Striker PSMS Mandul

Kissito Wilfired Yessoh.

Sementara penyerang asing PSMS, Wilfred Yessoh, belum menciptakan satu gol pun ke gawang lawan. Ketiga gol tetcipta melalui gelandang serang Suhandi dan Frets Butuan, sedangkan satu gol lainnya justru disumbangkan pemain belakang Reinaldo Lobo.

Kelemahan lini depan Perserui ini pun diakui sang arsite, I Putu Gede. "Sama, kendala kami juga di finishing, tapi itu tidak jadi masalah karena terpenting kita butuh menang," ujarnya saat temu pets di Mess Kebun Bunga, Medan, Kamis (19/04/18) sore.


3. Perseru Incar Poin

Prediksi PSMS Medan vs Perseru Serui

Baginya, tak penting mencetak gol, yang terpenting adalah bisa membawa pulang poin.

"Yang penting bisa bawa pulang poin aja udah bagus," tutupnya.

Perseru SeruiPSMS MedanLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom