x

Rekor Guardiola hingga Catatan Buruk Mourinho, Ini 5 Fakta Gelar Juara Man City

Senin, 16 April 2018 09:18 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni

Manchester City baru saja dinobatkan sebagai juara Liga Primer Inggris musim 2017/18 usai kekalahan Manchester United dari West Bromwich Albion, pada Minggu (15/04/18) kemarin malam.

Sementara Manchester City berhasil meraup tiga poin pada laga Liga Inggris akhir pekan lalu, saat bertamu ke Tottenham Hotspur dengan skor 3-1. 

Kemenangan sendiri dan kekalahan rival sekota yang terus membuntuti di urutan kedua membuat mereka dapat dipastikan sebagai sang juara musim ini.

Namun, di balik penobatan The Citizen sebagai juara Liga Inggris, ada setidaknya 3 fakta menarik tentang Man City yang salah satunya kalahkan Man United.

Baca Juga

1. Guardiola Ukir Rekor Pribadi

Pep Guardiola masih kenakan pita kuning

Selain mempercantik catatan kariernya sebagai manajer di level tertinggi, Guardiola juga mencatat rekor lainnya. Kali ini adalah rekor pribadi, yaitu membuat dirinya sebagai manajer asal Spanyol pertama yang mampu menjuarai Liga Inggris.


2. Kualitas Pep Guardiola

Pep Guardiola merangkul Kevin de Bruyne usai anak asuhnya mengalahkan Tottenham 3-1.

Dengan menjuarai Liga Inggris, kualitas Pep Guardiola sebagai manajer kelas atas tidak perlu diragukan lagi. Bahkan dengan gelar liga musim ini, Guardiola mempercantik curicculum vitae miliknya sebagai manajer.

Eks pelatih Barcelona itu telah memenangkan gelar juara liga sebanyak 7 kali dari 9 tahun berkarier sebagai manajer. Musim 2011/12 di Barcelona dan musim 2016/17 di Manchester City, dirinya harus absen mengangkat trofi liga.


3. Rekor Juara Liga Inggris

Manchester City.

Manchester City baru saja dinobatkan sebagai juara Liga Inggris musim ini, dengan lima laga yang tersisa hingga akhir musim nanti.

Hal ini sebuah pencapaian yang bagus karena mereka mampu menyamai rekor yang dimiliki Manchester United (1907-08 dan 2000-01) dan Everton (1984-85), yang pernah memenangkan liga dengan lima laga tersisa.


4. Kalahkan Rekor Man United

Manchester United vs West Bromwich Albion.

Total hari yang dibutuhkan Man City untuk memastikan gelar juara mereka hanyalah 240 hari. Catatan ini mengalahkan Manchester United saat menjuarai Liga Inggris musim 2012/13, yang berjumlah 241 hari.


5. Catatan Buruk Mourinho

Pelatih Manchester United, Jose Mourinho

Jika Guardiola semakin mempercantik catatan kariernya sebagai manajer, Mourinho justru mengalami hal sebaliknya. Pasalnya musim ini merupakan tahun kedua bagi Mourinho di Manchester United.

Di mana, Jose Mourinho dikenal sebagai manajer yang dikenal mampu membawa timnya menjadi juara di musim keduanya melatih. Musim 2017/18 menjadi musim kedua pertama kalinya untuk Mourinho gagal membawa timnya menjadi juara.

Manchester UnitedManchester CityJose MourinhoPep GuardiolaLiga Inggris

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom