Bermental Layaknya 'Macan', Persija Siap Teror JDT di GBK
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco mengatakan timnya sudah melupakan kekalahan dari PSMS Medan pada pekan ketiga Liga 1 2018. Macan Kemayoran kini telah mengalihkan fokus dan menatap laga melawan Johor Darul Takzim (JDT) pada Piala AFC di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Selasa (10/04/18) nanti.
1. Haram Mengulangi Kesalahan yang Sama
Teco mengatakan timnya tidak boleh mengulangi kesalahan yang sama seperti melawan PSMS saat menjamu JDT empat hari mendatang. Fokus dan konsentrasi menjadi hal wajib yang dijaga oleh pemain Persija agar bisa memenangkan pertandingan.
“Ya kita sudah bicara soal kesalahan lawan PSMS sama pemain, hari ini kita tidak bisa yang koreksi di latihan, tapi kita sudah bicara yang masalah disana (Medan). Saat ini kita harus konsentrasi di AFC lawan JDT. Apalagi jika menang Persija punya peluang untuk lolos,” ujar Teco selepas latihan Sabtu (07/04/18) di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma.
2. Punya Mental Kuat
Lebih lanjut, Teco menegaskan jika kekalahan dari PSMS Medan tidak mempengaruhi mental bermain timnya. Sebaliknya kekalahan tersebut menjadikan Persija semakin baik saat berjumpa JDT. Juru taktik 44 tahun itu mengatakan para pemainnya memiliki mental kuat layaknya 'Macan' Kemayoran, sehingga siap bangkit dan memberikan teror bagi pemain JDT.
"Saya pikir dari tim ini banyak pemain punya mental bagus, punya mental yang kuat. Tapi sekarang kita harus kerja keras di pertandingan ke depan yang sudah dekat ini lawan JDT," tuturnya.
3. Wajib Menang
Saat ini, baik Persija maupun JDT memiliki poin yang sama di klasemen Grup H Piala AFC yakni tujuh. Namun, berdasarkan catatan AFC, Macan Kemayoan lebih diunggulkan dengan berada di peringkat kedua, sementara JDT di peringkat tiga. Karenanya, Persija wajib menang untuk menjauhkan diri dari kejaran tim tamu sekaligus membuka peluang lolos ke fase knock out.
“Saya kira kita sudah mengetahui kualitas mereka. Kita harus respek sama JDT tapi sekarang mereka harus datang ke Jakarta. Kita harus kerja keras di sini, kita punya poin yang sama. Jika kita bisa menang, bisa di kursi nomor satu,” tutup Teco.