x

3 Bintang Chelsea yang Akan Absen Menghadapi Spurs di Derby London

Minggu, 1 April 2018 12:59 WIB
Penulis: Fery Andriawan | Editor: Abdurrahman Ranala
Selebrasi para pemain Chelsea usai Alvaro Morata mencetak gol pertama Chelsea.

Liga Primer Inggris memasuki pekan ke-31. Salah satu laga yang paling bergengsi akan mempertemukan dua klub besar asal kota London, yakni Chelsea melawan Tottenham Hotspur. Bermain di kandang sendiri The Blues, belum tentu dapat memenangkan laga dengan mudah.

Baca Juga

Pada laga ini, Spurs memang tidak akan diperkuat penyerang utama mereka, Harry Kane yang tengah dibekap cedera. Namun, skuat asuhan Pochettino masih memiliki kartu truff lainnya di tangan pemain asal Korea Selatan, Heung-Min Son.

Di sisi lain, Chelsea berada di ujung tanduk lantaran membutuhkan kemenangan apabila ingin terus menjaga jarak dengan Spurs yang berada satu strip di klasemen sementara. Namun, sayangnya, mereka dipastikan akan kehilangan tiga pemain inti dalam pertandingan bertajuk Derby London tersebut.


1. Thibaut Courtois

Thibaut Courtois, kiper Chelsea.

Pemain pertama yang absen di laga tersebut adalah Thibaut Courtois. Kiper asal Belgia tengah menderita cedera hamstring. Mantan penggawa Atletico Madrid tersebut sudah tidak bermain sejak 25 Maret 2018. Oleh karena itu, posisi nomor satu akan diambil alih oleh Willy Caballero.

Cedera ini merupakan kedua kalinya dirasakan oleh Courtois. Sebelumnya, pada bulan Januari lalu, ia juga sempat menderita cedera punggung dan absen dua pekan. Padahal, pesepakbola berusia 25 tahun ini merupakan pilar inti yang sudah mengoleksi 29 penampilan di Liga Primer Inggris musim 2017/18.


2. David Luiz

David Luiz.

Di lini pertahanan, Si Biru juga akan kehilangan salah satu pemain seniornya yang bernama David Luiz. Pesepakbola asal Brasil menderita cedera kaki sejak awal bulan Februari lalu. Namun, kondisinya masih diragukan untuk tampil di atas lapangan.

Musim ini, Si Kribo memang tidak banyak tampil lantaran kerap kali melakukan blunder fatal yang merugikan tim. Posisinya digantikan oleh wonderkid yang tengah menjadi primadona di bursa transfer, yakni Andreas Christensen.


3. Ross Barkley

Ross Barkley

Sama seperti Courtois, Ross Barkley dipastikan absen lantaran cedera hamstring. Pemain yang baru dibeli dari Everton ini sudah tidak berada di tim utama Chelsea sejak awal Februari lalu,. Sejatinya, ia telah dianggap sembuh dan dapat bermain lagi.

Pelatih Chelsea, Antonio Conte, tetap tidak memasukkanya ke tim utama sebab ia akan berada di level junior dan bermain untuk tim cadangan Chelsea. Hal tersebut dilakukan untuk memantau sejauh mana pemulihan yang ia dapatkan.

ChelseaDavid LuizThibaut CourtoisRoss BarkleyHarry KaneLiga Primer InggrisTottenham HotspursSon Heung-MinLiga Inggris

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom