x

Bali United Pinjamkan Tiga Bintang Mudanya ke Klub Jawa Barat

Sabtu, 31 Maret 2018 14:13 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Prio Hari Kristanto
Selebrasi para pemain Bali United.

Meski musim telah berjalan, Klub asal Pulau Dewata Bali United masih terus melakukan kotak-katik komposisi skuatnya.

Namun untuk kali ini, Laskar Tridatu bukan mendatangkan pemain baru, melainkan melepas tiga pemain mudanya ke klub asal Jawa Barat, Bogor FC.

Baca Juga

1. Kesempatan Bermain

CEO Bali United, Yabes Tanuri

Ketiga pemain yang dilepas dengan status pinjaman tersebut adalah I Putu Pager Wirajaya, I Nyoman Adi Parwa, Arapenta Poerba.

Langkah yang diambil Bali United itu didasarkan oleh kesempatan bermain yang kurang jika ketiganya masih terus bermain di Stadion I Wayan Dipta. Namun Bali United juga enggan melepas pemainnya begitu saja, lantaran potensi yang dimilikinya dinilai bagus oleh pelatih dan juga CEO Bali  United, Yabes Tanuri.

"Ya, setelah kami berdiskusi dengan jajaran tim pelatih, ada tiga pemain yang kami lepas dengan status pinjaman. Kami tentunya ingin potensi besar yang mereka miliki bisa terus diasah dengan waktu bermain yang banyak," ujar Yabes Tanuri, dilansir halaman resmi klub.


2. Keseriusan Bogor FC

Coach Widodo Cahyono Putro

Terakit dipilihnya nama Bogor FC sebagai klub yang akan menjadi pelabuhan baru ketiga pemainnya itu, Pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro mengaku melihat keseriusan klub yang berlaga di Liga 3 itu menjadi alasan utama.

"Kami melihat adanya keseriusan dari tim Bogor FC dalam mempersiapkan diri untuk mengikuti kompetisi tahun ini. Jadi kami rasa mereka akan mampu mengembangkan potensi mereka disana. Kami akan terus memantau perkembangan mereka selama di Bogor FC. Hubungan manajemen Bali United dan manajemen Bogor FC juga bisa dibilang cukup dekat," ujar Coach Widodo.


3. Waktu yang Berbeda

Perkenalan pemain Adi Parwa yang didampingi pelatih Indra Sjafri (kanan)

Meski dipinjamkan dalam waktu bersamaan, ketiga pemain tersebut akan kembali ke pulau dewata pada waktu yang berbeda.

Putu Pager dan Adi Parwa baru akan kembali di akhir musim kompetisi Liga 3 atau dalam artian dirinya akan dipinjamkan semusim penuh. 

Sementara Arapenta Poerba akan kembali lebih cepat ke Bali United. Hal tersebut lantaran Arapenta akan menjadi bagian skuat Bali United U-19 dalam mengarungi musim 2018. Sehingga dirinya akan kembali saat persiapan tim Bali United U-19 sudah dimulai.


4. Bogor FC

CEO Persikabo, Efendy Syahputra memberi sambutan.

Bogor FC sendiri merupakan salah satu klub yang akan berkiprah di kompetisi Liga 3 2018. Kendati berkiprah di Liga 3, namun persiapan Bogor FC di tahun ini bisa dibilang cukup serius. Hal tersebut dibuktikan dengan merekrut Jan Saragih sebagai pelatih kepala. Selain itu ada juga sosok Abdul Faiz yang dalam beberapa tahun terakhir menjadi pelatih kiper tim Bali United U-19.

Widodo C. PutroYabes TanuriBali UnitedBola InternasionalLiga IndonesiaLiga 1Liga 3Bogor FC

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom