x

Cetak Gol Pertama untuk Arema, Bozovic Akhirnya Buka Suara

Selasa, 27 Maret 2018 09:42 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Balsa Bozovic.

Arema FC sepertinya tidak akan menyesal atas pembelian Balsa Bozovic musim ini. Playmaker kebangsaan Montenegro sudah memberikan bukti bahwa dirinya tidak salah dihargai mahal melalui kontribusinya.

Bukti itu terhampar kala mampu mencetak gol pertamanya untuk Arema FC di laga kontra Mitra Kukar, Sabtu lalu. Gol tendangan bebas kaki kirinya tercipta dengan indah, setelah melengkung tajam hingga tak mampu diantisipasi Yoo Jae Hoon saat laga baru berjalan tujuh menit.

Baca Juga

1. Untuk Aremania

Balsa Bozovic (Arema FC).

Bozovic pun akhirnya buka suara terkait golnya yang membuat dirinya sebagai pemain asing pertama yang mencetak gol di Gojek Liga 1 2018.

"Gol yang luar biasa. Tentu saya senang atas itu. Dan tidak ada lain, kecuali saya persembahkan kepada Aremania," papar pemain berusia 30 tahun tersebut.


2. Arema Tidak Main Jelek

Balsa Bozovic (Arema FC).

Kendati demikian, dia masih menyayangkan jika hasilnya tidak berbanding lurus dengan harapan semia rekan setimnya. Satu golnya bersama Syaiful Indra Cahya, mampu dibalas tuntas oleh dua gol Fernando Rodriguez di paruh kedua.

"Ya, sebenarnya kita juga tidak bermain jelek. Tapi memang Mitra Kukar lebih dominan dalam permainan," tuturnya.


3. Rekor?

Balsa Bozovic (Arema FC).

Balsa juga tidak menyangka jika golnya menciptakan rekor lain secara pribadi. Selain gol dari pemain asing pertama, gol kaki kirinya itu merupakan gol pertama yang tercipta dari skema set piece/bola mati di Liga 1 musim ini.

Sementara gol pertama dari skema open play berhasil dicatatkan Boaz Solossa kala membawa Persipura Jayapura mengalahkan Persela Lamongan 2-1, beberapa jam sebelum kick-off Arema FC.

"Sebuah rekor? Oh ya, saya kira itu bagus, karena gol pertama dari set piece meski gol pertama di Liga sudah didapat oleh Boas Salossa," bebernya.

"Saya akan berusaha kembali mencetak gol. Sehingga Anda akan ingat gol saya terus," pungkas eks pemain Persela Lamongan itu.

Mitra KukarBalsa BozovicLiga IndonesiaArema FCLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom