x

Ini Filosofi Mendalam dari 5 Jersey Baru Arema FC

Rabu, 21 Maret 2018 10:48 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Arum Kusuma Dewi
Arthur Cunha mengenakan jersey merah Arema FC.

Arema FC menandai kompetisi musim baru melalui seremoni peluncuran tim yang cukup meriah. Tim berlogo kepala singa itu membungkus launching tim sekaligus memperkenalkan jersey anyar untuk digunakan di Liga 1 mendatang.

Baca Juga

1. Jajaran Jersey Baru

Kiper Arema, Utam Rusdiana.

Satu persatu pemain mulai memadati panggung di Graha Polinema, semalam. Nyaris separuh di antara 30 pemain Arema FC lalu mengenakan seragam tanding baru mereka kepada publik sepakbola di Malang Raya.

Utam Rusdiana terlebih dulu menggunakan seragam berwarna hitam untuk kiper dengan motif yang khas, yang kemudian dilanjutkan rekan setimnya, Joko Ribowo dengan warna oranye yang corak warnanya terlihat kalem dipandang mata.

Berturut-turut kemudian keluar Balsa Bozovic dengan jersey putihnya (away), Arthur Cunha dengan warna merah (third), serta Dendi Santoso dengan baju tanding untuk laga home (biru).


2. Utamakan Kenyamanan

Thiago Furtuoso.

"Kami perlu membawa banyak varian jersey, karena tidak hanya berlaga di kompetisi. Jumlah pertandingan nanti akan banyak mulai Liga 1 hingga Piala Indonesia, sehingga kami sertakan jersey warna merah (third)," bilang Media Officer tim, Sudarmaji.

Mengusung teknologi X-Dray, pihak apparel jersey Arema FC tetap mengutamakan kenyamanan pemain kala bertanding di lapangan hijau. Yang membedakan adalah kerah baju yang kali ini berkonsep O-neck, sehingga tampak modern dengan nada kasual.


3. Obras Lima Benang

Joko Ribowo.

Sementara pada jahitan, jersey Arema FC menggunakan jahitan obras dengan lima benang yang memiliki filosofi tinggi.

"Obras lima benang adalah keterkaitan lima komponen besar di Malang Raya yang diharapkan turut memberi manfaat bagi Arema dan Aremania," bunyi rilis resmi klub kepada awak media. 

"Kelimanya adalah pemerintah daerah (Kota dan Kabupaten Malang, serta Kota Batu), Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kepolisian, para tokoh masyarakat dan pemuka agama," lanjut rilis tersebut.

Thiago Furtuoso dos SantosArthur Cunha Da RochaLiga IndonesiaArema FCLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom