x

Arema FC Anggap Uji Coba Kontra Persib Bandung Tak Sekadar Skor Akhir

Minggu, 18 Maret 2018 04:44 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Pelatih Arema FC, Joko Susilo.

Arema FC kembali menegaskan bahwa uji coba kontra Persib Bandung tidak sekedar bicara skor akhir. Lebih dari itu, pertandingan dua tim peraih Juara Piala Presiden itu bakal menjadi panggung sepakbola terbaik sebagai pembuka kompetisi Liga 1.

Kedatangan ke Bandung sendiri merupakan jawaban atas komitmen Arema FC untuk semakin mempererat persahabatan dengan tim berjulukan Maung Bandung tersebut. Uji coba itu sendiri sebagai peringatan ulang tahun ke-85 Persib Bandung yang jatuh pada 14 Maret lalu.

Baca Juga

1. Respek dengan Persib Bandung

Joko Susilo, pelatih Arema FC

"Kami sangat respek dengan undangan Persib dalam rangka ulang tahun mereka. Ini friendly game, atau sebuah pertandingan persahabatan di antara kedua tim," tutur Joko Susilo menjelaskan.


2. Uji Coba Tanpa Penggawa Timnas

Kurniawan Kartika Ajie saat menjalani latihan.

Kedua, Arema FC juga ingin tampil dengan skema lain tanpa keterlibatan empat penggawa mudanya. Mereka antara lain Kurniawan Kartika Aji (Kiper), Bagas Adi Nugroho (bek), Hanif Sjahbandi (gelandang) dan Ahmad Nur Hardianto (striker) yang harus mengikuti pemusatan latihan Timnas U-23 proyeksi Asian Games.

"Kondisi seperti ini juga akan terjadi di kompetisi nanti. Jadi, semuanya harus dipersiapkan dengan baik," sambungnya.


3. Tontonan Sepakbola Berkualitas

Striker Arema FC, Thiago Furtuoso

Sedangkan target yang ketiga, adalah keinginan Arema memberi tontonan sepakbola berkualitas kepada publik sepakbola Bandung, maupun nasional.

Tim berlogo kepala singa itu ingin tampil fight untuk memberi hiburan berkelas bagi Bobotoh yang sudah mengeluarkan uangnya untuk datang ke stadion.

"Mereka sudah membeli tiket, dan pertandingan ini juga disiarkan televisi secara langsung. Jadi, kami ingin memberi hasil yang terbaik bagi publik Malang, Bandung dan sepakbola nasional," tutupnya.

Persib BandungLiga IndonesiaArema FCLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom