3 Pemain Ini Bisa Jadi Inspirasi Sukses Egy Maulana di Eropa
Egy Maulana Vikri resmi bermain di Eropa. Egy akan memperkuat salah satu klub Polandia, Lechia Gdansk yang akan bermain di kasta tertinggi Liga Polandia.
Postur tubuh Egy yang hanya mencapai tinggi 165 cm, akan berbanding jauh dengan rekan-rekannya di Lechia yang rata-rata berpostur tinggi besar.
- Hasil Drawing Perempatfinal Liga Champions 2017/18: Juventus Ketemu Madrid
- Prediksi Man United vs Brighton: Laga Pelampiasan Setan Merah
- Segera Bela Timnas Qatar, Netizen Nasehati Andri Syahputra Tiru Egy Maulana
- Naik Level ke Timnas U-23, Begini Reaksi Gelandang Timnas U-19
- Pemain Terbaik Jenesys Cup Buka Peluang Gabung PSMS dan Arema FC
Meski begitu, hal itu tak akan menjadikan Egy terpuruk begitu saja di Eropa. Jika Egy berlatih serius, ia akan dengan mudah mencapai kesuksesannya.
Beberapa nama besar pemain di kompetisi Eropa ini juga mempunyai tubuh yang tidak terlalu tinggi. Tetapi prestasi mereka patut di perhitungkan.
Berikut INDOSPORT merangkum tiga pemain Eropa yang tingginya di bawah 170 cm namun mempunyai prestasi gemilang, yang akan menjadi inspirasi Egy Maulana.
1. Lorenzo Insigne
Sejak musim 2015 lalu, meski tak punya tinggi seperti pesepakbola Eropa lainnya, Insigne digadang-gadang menjadi penyerang terbaik di Serie A Italia dengan tinggi badan 163 cm.
Ia mampu membuktikan bahwa dirinya masih punya harapan meski beberapa kali dipinjamkan oleh Napoli ke beberapa klub.
Penyerang kelahiran 4 Juni 1991 itu kini menjadi pemain andalan Napoli yang melenggang di papan atas klasemen sementara Serie A. Ia juga sudah memperkuat Timnas Italia dari usia 20 tahun sampai saat ini.
Sejak 2012 memperkuat Napoli, dalam satu musim ia pasti selalu mencetak lebih dari 10 gol. Hal positif dalam dirinya ini bisa ditiru Egy, meski bertubuh tak terlalu tinggi, Egy juga masih bisa merebut kans menjadi pemain yang bisa diandalkan Lechia Gdansk.
2. Diego Maradona
Hanya memiliki tinggi badan 165 cm tak membuat dirinya harus minim prestasi. Terbukti, sampai saat ini seluruh pecinta sepakbola masih mengenal namanya. Bahkan generasi sekarang pun tahu siapa dia.
Maradona membela Timnas Argentina di empat edisi Piala Dunia, termasuk Piala Dunia 1986 dimana ia menjadi kapten dan membawa Albiceleste tampil sebagai juara dengan menekuk Jerman Barat 3-2.
Sementara bersama Napoli, Maradona menyumbang dua gelar Scudetto (1986/1987 dan 1989/1990), Piala Italia (1986/1987), Piala UEFA (1988/1989), dan Piala Super Italia (1990).
Lagi-lagi, hal ini bisa menjadi pelajaran bagi Egy, jika dirinya terus giat belajar dan tak pernah patah semangat, bukan tidak mungkin Egy akan dengan mudah menyusul karier yang dimiliki Maradona.
3. Lionel Messi
Miliki tinggi pas 170 cm tak membuat Messi terpinggirkan di Eropa. Terbukti, Messi kini menjadi pemain megabintang di Liga Spanyol.
Bermain bersama salah satu klub raksasa La Liga, Barcelona, dia berhasil menjadi pemain terbaik dunia. Messi memenangi trofi Ballon d’Or pada 2009, 2010, 2011, 2012 dan 2015. Bahkan baru-baru ini, Messi baru saja memecahkan rekor golnya di ajang tertinggi sepakbola Eropa, Liga Champions.
Messi sudah berhasil mencetak 100 gol, dua gol terakhir tercipta ke gawang Chelsea di babak 16 besar beberapa waktu lalu.
Hal ini diharapkan akan mampu membuat Egy termotivasi, meski tak miliki tinggi badan seperti rata-rata pemain Eropa lainnya. Terlebih lagi Barcelona sendiri adalah tim favorit Egy.