x

Teco: GBK Bakal Jadi Neraka untuk Song Lam Nghe An

Minggu, 11 Maret 2018 14:16 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Prio Hari Kristanto
Jakmania tidak pernah berhenti memberi semangat Persija Jakarta saat melawan Tampines Rovers.

Persija Jakarta akan menjalani laga keempat Piala AFC Grup H, Rabu (14/03/18) nanti di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta melawan Song Lam Nghe An. Laga itu sangat penting untuk dimenangkan mengingat akan berdampak besar pada perolehan poin dan perubahan posisi di tabel klasemen.

Hal itu juga disadari oleh pelatih kepala Persija, Stefano Cugurra Teco. Untuk itu, ia pun sudah mencatat beberapa nama pemain Song Lam yang berpotesi merepotkan. "Tentu ada beberapa pemain bagus dari Song Lam, saya tahu itu. Mereka juga punya organisasi yang bagus dan ketika hilang bola cukup bagus untuk koordinasinya," ucapnya.


1. Waspadai Organisasi Permainan Song Lam

Song Lam Nghe An

Teco juga mengingatkan anak asuhnya untuk tetap waspada di laga Rabu nanti lantaran klub asal Vietnam itu memiliki organisasi permainan yang bagus. Terbukti, Song Lam bisa menahan imbang Persija meski hanya bermain dengan 10 orang di laga pekan lalu.

"Tentu ada beberapa pemain bagus dari Song Lam, saya tahu itu. Mereka juga punya organisasi yang bagus dan ketika hilang bola cukup bagus untuk koordinasinya," ucapnya.


2. GBK Effect

Jakmania tidak pernah berhenti memberi semangat Persija Jakarta saat melawan Tampines Rovers.

Akan tetapi, Stefano Teco menegaskan jika Persija akan lebih unggul pada laga pekan depan. Faktor lapangan dinilai menjadi hal penting yang bisa mempengaruhi permainan Song Lam. Bahkan Stadion GBK disebut akan menjadi neraka bagi klub asal Vietnam itu, di samping kehadiran Jakmania yang pasti memenuhi stadion.

"Sebelumnya mereka main lapangan kecil dan waktu bermain bertahan di lapangan kecil itu lebih mudah. Sekarang giliran di GBK lapangan lebih besar, jadi kita lihat saja nanti," tutur Teco.


3. Program Latihan Khusus

Latihan Persija Jakarta jelang matchday keempat Piala AFC 2018.

Sebagai persiapan untuk lawan Song Lam, Stefano Teco pun telah menyiapkan program latihan khusus. Beberapa pemain inti kemudian diberi jatah istirahat lebih banyak agar tenaganya tidak terkuras di latihan. Pemahaman taktik dan gym menjadi menu utama latihan pemain Macan Kemayoran dalam dua hari terakhir.

"Kita tidak mau paksa pemain di latihan. Kita bikin program untuk pemain yang inti, supaya lebih banyak recovery. Pemain lain yang tidak ikut atau tidak main full di Vietnam, kita harus kasih latihan seperti biasa, latihan sama bola dan lainnya. Semua juga sudah kerja keras dengan latihan fisik di gym," tutup pelatih asal Brasil itu.

Saat ini Persija Jakarta masih tertahan di peringkat tiga klasemen Grup H dengan empat poin. Macan Kemayoran memiliki poin yang sama dengan Johor darul Ta'zim di peringkat dua, hanya saja klub Malaysia itu unggul dalam selisih gol. Sedangkan tim tamu, Song Lam masih kokoh di puncak klasemen dengan perolehan tujuh poin dari tiga pertandingan.

Persija JakartaAFC CupStadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK)Bola InternasionalStefano Cugurra TecoSong Lam Nghe An

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom