x

Singkirkan Tottenham Hotspur, Gonzalo Higuain Anggap Tim Inggris Lemah

Kamis, 8 Maret 2018 09:18 WIB
Editor: Isman Fadil
Dybala berselebrasi bersama Higuain setelah cetak gol kedua utnuk Juventus.

Juventus berhasil menyingkirkan Tottenham Hotspur di Liga Champions. I Bianconeri mencuri kemenangan 2-1 atas Spurs pada leg kedua babak 16 besar, di Stadion Wembley, London, Kamis (07/03/18) dini hari WIB.

Gol Tottenham Hotspur dicetak oleh Son Heung-Min. Sementara dua gol Juventus dikreasikan oleh Gonzalo Higuain di menit ke-64 dan Paulo Dybala menit ke-67. Kemenangan tersebut meloloskan Juve dengan agregat 4-3.

Baca Juga

1. Tidak Mudah

Gonzalo Higuain

Penyerang Juventus, Gonzalo Higuain, mengaku tidak mudah mengalahkan Tottenham Hotspur di kandang sendiri. Apalagi mereka sempat tertinggal di paruh pertama.

"Sangat sulit menghadapi tim besar seperti Tottenham, yang selalu memberikan penampilan terbaik dan agresif," ujar Higuain dilansir dari Football Italia.


2. Kelemahan Tim Inggris

Harry Kane

Lebih lanjut, Higuain mengaku sudah mengetahui bagaimana menghadapi klub- klub asal Inggris. Menurutnya, eks pemain Real Madrid ini menilai tim asal Inggris kerap melakukan kesalahan saat bertahan. 

"Kami tahu tim-tim Inggris selalu meninggalkan celah di belakang dan akan memberikan kami kesempatan," ujar Higuain menambahkan.


3. Sempat Diragukan Tampil

Higuain cetak gol pertama untuk Juventus.

Higuain sendiri sempat diragukan bermain lantaran mengalami cedera saat menghadapi Torino pada 18 Februari lalu. Penyerang berjuluk Pipita ini sudah tidak tampil dalam dua pertandingan terakhir bersama Juventus.

"Saya bangga dengan tim ini dan tim medisnya yang sudah bekerja keras untuk mempersiapkan saya menghadapi pertandingan ini," pungkasnya. 

Liga ChampionsGonzalo HiguainJuventusTottenham Hotspur

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom