x

Prediksi Liverpool vs Tottenham Hotspur: Duel Top Skor Liga Inggris

Sabtu, 3 Februari 2018 16:37 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Abdurrahman Ranala
Prediksi Liverpool vs Tottenham Hotspur

Tottenham Hotspur akan melakoni laga berat di pekan ke-26 Liga Primer Inggris musim 2017/18. Mereka akan bertandang ke markas Liverpool akhir pekan ini, setelah sebelumnya The Lilywhites bentrok dengan Manchester United. Dimana pada laga kontra Man United, Harry Kane cs berhasil meraih poin penuh  dengan skor dua gol tanpa balas.

Susunan Pemain Liverpool vs Tottenham Hotspur

Modal kemenangan penting itu bisa menjadi penyemangat bagi Spurs, untuk kembali menaklukkan tim besar seperti Liverpool. Terlebih saat ini mereka juga tengah berada dalam kondisi baik. Merujuk data Whoscored, para pemain Spurs semuanya dalam kondisi siap tanding, 'No Missing Players'.

Head to head Liverpool vs Tottenham Hotspur

Laga ini akan berlangsung sengit mengingat kedua tim sama-sama memiliki calon top skor Liga Primer Inggris musim ini. Mereka adalah Mohamed Salah dan Harry kane. Menarik untuk dilihat, siapakah di anatar keduanya yang akan berhasil menambah pundi-pundi gol.

Dari sisi kekuatan tim, tuan rumah Liverpool diprediksi tetap akan menurunkan trisula mereka, Firminho, Salah dan Mane. Di lini tengah Emre Can dan Chamberlain diperkirakan akan turun sejak menit awal, sementara Henderson kemungkinan akan turun menggantikan Adam lallana yang diragukan tampil.

Barisan pertahanan, virgil van Dijk akan mendampingi Joel Matip sebagai bek tengah, mendampingi Joseph Gomez dan Robertson di posisi bek sayap. Untuk kubu tim tamu, Mauricio Pochettino diprediksi akan memakai formasi 4-2-3-1. Dimana, Delle Alli, Heung-Min dan Eriksen akan diplot sebagai pelapis sang ujung tombak, Harry Kane.

Baca Juga

Melihat perkiraan komposisi pemain kedua tim, pertandingan ini akan berlangsung sengit. Liverpool tentu tak ingin meneruskan kekalahan beruntun. Jurgen Klopp juga dikabarkan sudah menegur para anak buahnya usai tersingkir dari Piala FA dan kalah dari Swansea, terutama di lini pertahanan. 

Namun, Spurs dipastikan tetap akan memberikan perlawanan yang berarti bagi tuan rumah. Para penyerang spurs dikenal mematikan di kotak penalti lawan. Bisa saja mereka mencuri gol lebih dulu, terlebih Liverpool masih memiliki pertahanan yang labil. Kemungkinan itu bisa saja terjadi.

Merujuk data yang tersedia, INDOSPORT memprediksi jika tim tamu bisa mencuri gol lebih dulu. Meski pada akhirnya Liverpool bisa bangkit dan membalikkan keadaan. Perkiraan skor The Reds menang 3-1 atas Tottenham Hotspur.

Player To Watch 

Mohamed Salah (Liverpool)

Player To Watch Mohamed Salah (Liverpool)

Penyerang Timnas Mesir ini tercatat sudah mengoleksi 19 gol di Liga Primer Inggris. Kelincahannya dalam mengolah si kulit bundar perlu diwaspadai pertahanan Spurs. 

Harry Kane (Tottenham Hotspur)

Player To Watch Harry Kane (Tottenham Hotspur)

Tak jauh beda dengan Mohaned Salah, pemain Timnas Inggris ini tercatat sebagai top skor sementara Liga Primer Inggris. Kane sudah membukukan 21 gol, terpaut tiga gol dari Salah. Sola ketajaman di kotak penalti, Kane tak perlu diragukan. Virgil van Dijk atau Joel Matip, perlu mengawal ketat pemain ini.

Prediksi Indosport Liverpool vs Tottenham Hotspur
LiverpoolMohamed SalahPrediksiHarry KaneLiga Primer InggrisTottenham HotspursLiga Inggris

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom