x

Arsenal Seri, Petr Cech Dongkol Diganjar Kartu Kuning

Senin, 1 Januari 2018 11:31 WIB
Penulis: Alfia Nurul Fadilla | Editor: Lanjar Wiratri
Petr Cech dan trofi Community Shield 2017.

Arsenal hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 saat melawan West Bromwich Albion, Minggu (31/12/17). Gol dari Arsenal tercipta melalui kaki James McClean di menit ke-83.

Tak terima dengan hasil imbang, kiper Arsenal, Petr Cech, sempat memprotes keputusan wasit karena kartu kuning yang diterimanya dari Wasit Mike Dean di menit ke-87.

Petr Cech protes karena diberikan kartu kuning.

Mengaku melakukan prostes dengan cara yang baik, Cech kecewa karena ia justru diganjar kartu kuning. Kiper Republik Ceko itu sempat mempertanyakan keputusan wasit yang memberikan hadiah pinalti untuk kubu West Brom.

"Pertama saya mendapatkan kartu kuning karena mengatakan itu seharusnya bukan penalti. Saya mempertanyakan kepada wasit, mengapa dia mengambil keputusan itu," ujar Petr Cech seperti dilansir BBC Sport.

Baca Juga

Wasit memberikan hadiah pinalti untuk West Brom setelah tendangan pemain West Bromwich yang juga eks Arsenal, Kieran Gibbs, mengenai tangan bek Arsenal, Calum Chambers. Beberapa pemain Arsenal sempat melayangkan protes akan keputusan tersebut, termasuk Cech.

"Saya tidak melakukan atau mengatakan apapun dengan kasar. Saya cuma bertanya dan sangat mengecewakan karena dia tidak mengatakan apapun ketika saya mempertanyakan keputusan itu," ungkap kiper 35 tahun tersebut. 

ArsenalKieran GibbsPetr CechLiga Primer InggrisCalum ChambersLiga Inggris

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom