x

Jalani Trial, Pemain Naturalisasi Dipuji Bos MU

Jumat, 29 Desember 2017 23:45 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Rizky Pratama Putra

Kevin Scheunemann masih punya peluang besar untuk menembus skuat Madura United musim depan. Attacking midfielder kelahiran Jerman itu pun sudah menjalani masa trialnya secara lancar dalam dua pekan ini.

Pihak manajemen MU pun menyiratkan cukup terpikat dengan olah bola pemain yang lima musim menghabiskan kariernya di kompetisi amatir kasta ketiga di Amerika Serikat tersebut.

Kevin Scheunemann ikuti trial MU

"Kami akan terus berikan dia kesempatan. Skillnya cukup bagus, hanya perlu meningkatkan power (fisik) karena memang lama tidak bermain," bilang Manajer MU, Haruna Soemitro.

Bos Madura United itu pun tak asal memberikan penilaian. Dalam kacamatanya, Kevin Scheunemann memiliki perbedaan pada hal skill individu maupun visi bermain dibanding rekan setimnya yang lain.

Baca Juga

Keponakan Timo Scheunemann itu sudah membuktikannya dalam dua laga uji coba pekan ini, yakni saat MU menggulung klub lokal Mitra Bangkalan 9-0 dan kembali menang 4-1 saat menjamu Malang United, tim berisikan pemain Liga 1 dan 2.

"Saya melihat dia adalah pemain yang punya potensi karena dididik dalam sepakbola modern, karena lama berkarier di luar negeri," ungkapnya.

Kevin Scheunemann saat terlihat di latihan MU

Maka dari itu, Kevin mesti memanfaatkan kesempatan trialnya ini dengan baik. Lantaran di posisi lini tengah, pemain yang sempat mencicipi trial di Persiba Balikpapan itu mesti bersaing dengan beberapa gelandang tangguh seperti Slamet Nurcahyo, Asep Berlian, Lucky Wahyu, hingga rekrutan asing baru yakni Nuriddin Davronov. 

"Di posisi itu persaingannya sangat ketat. Tinggal bagaimana dia bisa memaksimalkan waktu trial yang singkat ini dengan baik," tutupnya.

Timo ScheunemannMadura United FCLiga IndonesiaHaruna SoemitroKevin ScheunemannLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom