x

Top 5 News: Spaso Resmi ke Bali United, Persib Pulangkan Legenda

Rabu, 13 Desember 2017 21:20 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Top 5 News.

Persib Bandung Kembali Pulangkan Sang Ikon

Persib Bandung kedatangan pemain anyar yang akan mengikuti latihan di Lapangan Sesko AD, Kota Bandung, Rabu (13/12/17), pilar anyar tersebut sudah sudah tidak asing lagi bagi para Bobotoh yakni Eka Ramdani.

Eka Ramdani saat memakai sepatu akan jalani latihan.

Eka datang ke Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, ditemani salah seorang official tim, mantan pemain Persela Lamongan ini langsung bertemu dengan pelatih Roberto Carlos Mario Gomez yang sudah lebih dulu tiba di Mes.

Baca selanjutnya, Persib Bandung Kembali Pulangkan Sang Ikon

Buat Persib Mewek, Spaso Resmi Umumkan Klub Barunya Musim Depan

Masa depan Ilija Spaojevic tampaknya sudah menemukan titik terang. Dia dikabarkan akan segera merapat ke Bali United. Bahkan hal itu semakin terjawab sudah usai akun Instagram ofisial resmi Bali United mengunggah video yang memperlihatkan sosok Spaso.

Ilija Spasojevic resmi gabung Bali United.

Dalam video tersebut Spaso terlihat menggunakan kaos berkerah berwarna merah dengan logo Bali United di dada kirinya. Tidak hanya itu Spaso terlihat tengah menuju ke Bali.

Baca selanjutnya, Buat Persib Mewek, Spaso Resmi Umumkan Klub Barunya Musim Depan

Viral! Egy Maulana Vikri 'Pesta Shabu' Bareng Putri Umi Pipik

Bintang Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19, Egy Maulana Vikri, tertangkap kamera sedang asik makan shabu-shabu bareng putri sulung mendiang ustaz Jefri Al Buchori dan Pipik Dian Irawati, Adiba Khanza Az-Zhara.

Diunggah oleh akun Instagram @Lambe_Turah, tampak Adiba Khanza sedang makan dengan sedang makan bersama top skor Piala AFF U-18 2017 di sebuah restoran. Selain Egy dan Adiba, ternyata hadir juga Umi Pipik dan dua anaknya yang lain di meja seberang.

Egy Maulana Vikri dan Adiba Khanza.

Baca selanjutnya, Viral! Egy Maulana Vikri 'Pesta Shabu' Bareng Putri Umi Pipik

Bikin Bengong, Ini 3 Pesepakbola Muslim Taat yang Gabung Dalam Timnas Israel

Negara berbendera Bintang Daud ini menjadi paling disorot beberapa hari belakangan lantaran pernyataan Presiden Amerika Serikat Donald Trump Kamis lalu yang menyebut Yerusalem adalah Ibu Kota Israel. Dunia sontak geram. Dari lansiran Daily Mail, banyak praktisi mengatakan, secara ilmu dan bukti-bukti sejarah menyebut Palestina lebih berhak atas kota suci bagi 3 agama dunia tersebut.

Ilustrasi Muslim di Israel

Bisa jadi Anda menjadi salah satu yang akhirnya mengutuk Israel dan Trump atas tindakan sepihak mereka atas Palestina, namun banyak yang menhubungkannya dengan agama. Yahudi sebagai mayoritas di Negeri Zionis tersebut dijadikan alasan utama banyak muslim di negeri ini untuk membenci negara tersebut.

Baca selanjutnya, Bikin Bengong, Ini 3 Pesepakbola Muslim Taat yang Gabung Dalam Timnas Israel

Kode Keras! Griezmann Sebut Inisial Klub Barunya di Instagram?

Masa depan Antoine Griezmann masih menjadi pertanyaan di musim depan. Kabar yang beredar menyebutkan bahwa sang pemain akan segera meninggalkan Atletico Madrid dalam waktu dekat ini.

Antoine Griezmann diisukan siap bergabung Manchester United.

Bahkan, turunnya performa Griezmann bersama Atletico pada musim ini menjadi salah satu bukti bahwa dirinya benar-benar ingin meninggalkan Wanda Metropolitano. Seperti yang diketahui, permainan Griezmann terlihat seperti ogah-ogahan bersama Los Rojiblancos.

Baca selanjutnya, Kode Keras! Griezmann Sebut Inisial Klub Barunya di Instagram?

Lantas berita yang mana menurut pembaca INDOSPORT paling terpopuler?

Antoine GriezmannPersib BandungIlija SpasojevicBali UnitedEka RamdaniLiga IndonesiaEgy Maulana Vikri#Top5News

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom