x

Persib Ikat Mario Gomez dengan Kontrak Jangka Menengah

Selasa, 28 November 2017 13:16 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Arum Kusuma Dewi
Pelatih anyar Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez.

Teka-teki pelatih anyar Persib Bandung untuk musim depan terjawab sudah. Tim berjuluk Pangeran Biru itu resmi menggunakan tenaga Roberto Carlos Mario Gomez sebagai pengganti Emral Abus.

Keputusan itu diketahui pada Selasa (28/11/17). Saat ini, Gomez masih berada di tanah kelahirannya, yaitu Argentina.

Baca Juga

Dengan pencapaian yang mentereng sebagai pelatih, Persib tidak ingin bermain-main dengan kualitas Gomez. Buktinya, arsitek berusia 60 tahun tersebut disodorkan kontrak jangka menengah.

"Untuk kontrak Gomez, saya berharapnya dua sampai tiga tahun," ucap Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar saat dihubungi wartawan.

Pelatih anyar Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez.

Umuh memiliki alasan tersendiri memberikan Gomez masa bakti selama tiga musim. Sebab, membangun kekuatan tim tidak dilakukan secara instan.

"Selain itu kalau pelatih tiap tahun ganti nanti susah dalam menyusun program. Jadi kalau bisa jangan ganti-ganti terus," katanya menambahkan.

Sebelum melatih Persib, Gomez menangani klub Liga Super Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT) pada rentang 2015-2017. Selama dua musim di kesebelasan berjuluk Harimau Selatan itu, Gomez memborong enam trofi ke Stadion Tan Sri Dato Haji Hassan Yunos.

Persib BandungUmuh MuchtarLiga IndonesiaLiga 1Roberto Carlos Mario Gomez

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom