x

Persib Masih Terpuruk, Herrie Setyawan Bingung

Selasa, 24 Oktober 2017 06:42 WIB
Kontributor: Gita Agiet | Editor: Arum Kusuma Dewi
Asisten Pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan.

Persib Bandung masih saja belum bisa terhindar dari keterpurukan. Di laga ke-30 Gojek Traveloka Liga 1 2017, tim berjulukan Maung Bandung ini kandas saat bertamu ke markas Persela Lamongan dengan skor 0-1, Minggu (22/10/17).

Asisten pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan mengaku heran dengan kondisi yang dialami timnya akhir-akhir ini. Padahal sejauh ini segala kekurangan telah dievaluasi secara menyeluruh.

"Kita juga gak ngerti ada apa dengan Persib ini. Padahal semua pemain, pelatih kondusif. Tapi akhirnya tetap kita gak bisa menang," ucap Herrie di Bandara Husein Sastranegara Bandung, Senin (23/10/17).

Baca Juga

Tidak hanya perbaikan di tiap lini, namun Herrie mengaku sudah memberikan motivasi agar pemainnya tetap semangat dalam menghadapi setiap pertandingan.

"Motivasi sebetulnya sudah sering dilakukan, tapi gak tau hasilnya seperti ini. Padahal sebetulnya tim juga bermain gak jelek-jelek amat, cuma posisi aja lagi di bawah," tututrnya.

Penggawa Persib Bandung saat mendengarkan instruksi.

Oleh karena itu, pelatih yang akrab disapa Jose ini berharap agar Bobotoh tetap semangat memberikan dukungan pada timnya. Karena dukungan itu sangat penting perannya terutama dalam membangkitkan pemain yang dinilai terpuruk saat ini.

"Jadi jangan bersuka ria kala tim sedang di atas, tapi saat di bawah juga tetap kasih dukungan. Karena kalau dukungan saat di atas sudah biasa. Sekarang tim sedang di bawah, itu cobaan untuk kita dan mereka. Karena kehidupan itu bagaikan roda berputar. Dulu kita menang, sekarang kita di bawah," pungkasnya.

Persib BandungLiga IndonesiaLiga 1Herrie Setyawan

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom