x

Timnya Jumpa Swedia, Ini Reaksi Manajer Italia

Selasa, 17 Oktober 2017 22:05 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Agus Dwi Witono
Tiket Piala Dunia 2018

Drawing babak play-off Piala Dunia 2018 zona Eropa sudah berlangsung, Selasa (17/10/17) sore waktu setempat. Dari hasil undian tercipta laga-laga hidup mati yang bakal dilakukan oleh delapan negara dalam pertandingan dengan sistem home and away.

Laga sengit diperkirakan bakal tersaji antara wakil Skandinavia, Swedia, yang bertemu Italia. Apalagi Gli Azzuri belum pernah absen di Piala Dunia sejak 1958.

Melihat hasil undian tersebut, manajer tim Italia, Gabriele Oriali, mengatakan kalau pertemuan antara Italia dengan Swedia di babak play-off Piala Dunia 2018 zona Eropa adalah takdir. "Takdir telah memutuskan ini," kata Oriali kepada Skysport Italia.

Manajer tim Italia, Gabriele Oriali.

"Dari sudut pandang saya, hasil undian seharusnya bisa lebih baik. Tapi kami orang Italia, kami punya tradisi untuk tidak takut kepada siapa pun," papar manajer berusia 64 tahun itu.

"Tapi tentu saja kita akan menghadapi lawan tangguh. Swedia datang setelah melalui perjalanan yang sulit, berhasil mengalahkan Prancis dan menyingkirkan Belanda," tambahnya.

Drawing babak play off Piala Dunia 2018 zona Eropa.

Ia juga berharap bisa menurunkan komposisi terbaik Timnas Italia melawan Swedia nanti. Apalagi dalam pertandingan terakhir timnya tidak diperkuat Belotti, Verratti, Pellegrini, dan Marchisio. "Jelas kami membutuhkan mereka semua untuk berada dalam kondisi prima," pungkas Oriali.

Menurut laman Football Italia, kemungkinan besar laga kandang Gianluigi Buffon dkk akan berlangsung di San Siro. Sementara leg pertama hampir pasti dihelat di Friends Arena, Stockholm. 10 November mendatang.

ItaliaSwediaPiala DuniaKualifikasi Piala Dunia 2018Bola Internasional

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom