x

Aroma Pep Guardiola Pada Kemenangan PS TNI atas Mitra Kukar

Selasa, 26 September 2017 22:40 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Galih Prasetyo
Duel antara kiper PS TNI, Teguh Amiruddin dengan bek Mitra Kukar, Jorge Gotor Blas (kiri).

Kemenangan pertama di putaran kedua Gojek Traveloka Liga 1 untuk PS TNI akhirnya datang kala mengalahkan Mitra Kukar dengan skor 2-1 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (26/09/17). Torehan tripoin ini merupakan yang pertama untuk tim berjuluk The Army tersebut dari delapan pertandingan terakhir.

Dua gol kemenangan PS TNI dibukukan oleh Sansan Fauzi dan lesakkan bunuh diri pemain Mitra Kukar, Jorge Gotor. Sedangkan Mitra, hanya mampu membalas melalui tendangan penalti Marclei Cesar.

Sebelum menang dari Mitra, PS TNI nihil kemenangan sejak awal putaran kedua. Rinciannya, tujuh kekalahan dan sekali seri.

Baca Juga
Aksi sundulan marquee player Mitra Kukar, Mohammed Sissoko (tengah) dijaga ketat pemain PS TNI, Franklin Touadere

Pelatih PS TNI, Rudy Eka Priyambada menuturkan ada faktor Pep Guardiola dalam kemenangan perdana The Army di putaran kedua. Sosok arsitek Manchester itu menginspirasi Rudy Eka untuk merubah cara bermain Erwin Ramdani dan kolega.

“Saya masih belum puas babak kedua kita masih sering kehilangan bola. Akan tetapi, satu mental bermain sudah kembali, dan saya juga sudah merubah cara bermain PS TNI. Pekerjaan pertama saya sudah kerjakan, mental anak-anak sudah kembali. Selanjutnya cara bermainnya sudah berubah, filosofi bermain saya seperti pepatah Pep Guardiola, biasanya kan PS TNI long ball saja.” Ucap Rudy Eka selepas pertandingan.

“Anak-anak sudah menjalani instruksi yang sama mau. Mungkin Mitra juga kelalahan akibat perjalanan panjang,” lanjut arsitek berusia 34 tahun itu.

Setelah ini, PS TNI akan dijamu Persija pada Sabtu (30/09/17) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Modal positif tiga poin dijadikan Rudy Eka untuk memperbaiki posisi di klasemen.

“Saya fokus ke tim saya. Lebih jauh lagi dan yakin bisa bawa tim sampai ke sepuluh besar. Alasannya karena pemain sudah bermain dengan hati,” jelas Rudy Eka.

Kemenangan ini membuat PS TNI naik satu peringkat ke posisi 14 klasemen sementara menggusur Semen Padang dengan torehan 29 poin dari 26 laga. Sementara untuk Mitra, masih bertengger di peringkat ke-11 dengan 34 angka dari 26 partai.c

Mitra KukarPS TNILiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom