x

Tegas, Begini Cara Emery Selesaikan Konflik Cavani dan Neymar

Jumat, 22 September 2017 14:44 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Unai Emery, pelatih Paris Saint-Germain.

Manajer Paris Saint-Germain, Unai Emery, berkomentar pasca konflik yang terjadi antara dua pemain bintangnya, Edinson Cavani dan Neymar. Seperti yang kita ketahui, keduanya sempat saling cekcok perihal siapa yang akan mengeksekusi tendangan bebas.

Cekcok tersebut pun berlanjut hingga di luar lapangan. Mantan pemain Barcelona itu diketahui telah memutuskan untuk unfollow Cavani di media sosial Instagram. Tak berhenti sampai situ, kabarnya Neymar juga telah meminta kepada manajemen PSG untuk menjual Cavani secepatnya.

Baca Juga

Tak ingin adanya polemik berkepanjangan di skuat yang dimilikinya, Emery pun mengambil tindakan tegas. Dilansir dari 101GreatGoals, mantan pelatih Sevilla itu kabarnya akan membicarakan perihal siapa yang akan menjadi pilihan utama dan kedua perihal eksekutor tendangan bebas dan penalti.

“Nantinya, saya akan berbicara kepada keduanya untuk mengumumkan siapa yang akan menjadi eksekutor pertama dan kedua untuk tendangan bebas dan penalti,” tuturnya menjelaskan.

“Saya tahu, mereka berdua mampu melaksanakannya dengan baik. Di sini saya akan menengahinya untuk tidak menjadi sesuatu yang berkepanjangan,” tambahnya.

Neymar (kanan) dan Edinson Cavani.

“Bila mereka berdua nantinya tidak setuju, saya yang akan mengambil keputusan. Saya tidak ingin ada masalah di dalam tubuh tim ini,” tutupnya menjelaskan.

Sebelumnya, pasca pertandingan Emery sempat mengatakan bahwa sejatinya Cavani adalah eksekutor pertama di Les Parisiens, sedangkan Neymar yang merupakan pemain baru, merupakan eksekutor kedua.

“Orang pertama yang akan mengambil penalti adalah Cavani, kemudian Neymar akan menjadi pilihan kedua,” ucapnya kala itu dikutip ESPNFC.

NeymarParis Saint-GermainEdinson CavaniLigue 1 PrancisUnai EmeryBola InternasionalLiga Prancis

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom