x

Selangkangan Cedera, Marquee Player Persiba Tolak ke Papua

Kamis, 14 September 2017 09:10 WIB
Kontributor: Teddy Rumengan | Editor: Rizky Pratama Putra

Pelatih Persiba Balikpapan, Hariyadi berang dengan ulah Anmar Almubaraki. Pasalnya, Anmar menolak bermain lawan Persipura Jayapura dalam lanjutan Gojek Traveloka Liga 1 2017, Minggu (17/09/17).

Pemain yang memiliki kewarganegaraan ganda itu mengaku cedera. Bahkan mantan pemain Twente FC itu, dalam dua hari terakhir, tak mengikuti latihan bersama rekan-rekannya,

“Ya , tentu marah sekali. Ya saya marah-marah, gak tahu apa alasanya. Dia ngomongnya sakit. Tapi habis main lawan Persegres (Gresik United), kan dia baik-baik saja kok,” ujar Hariyadi.

Anmar Almubaraki (kanan) dan Sunarto (kiri) saat melakukan selebrasi.

Karenanya mantan asisten Milomir Seslija itu mengaku, akan melaporkan ke Manajemen Persiba. Pasalnya, tanpa Anmar, praktis Persiba hanya diperkuat satu pemain asing.

“Saya marah karena saya baru tahu, kita hanya main dengan Junior Lopez. Kita kan tidak mungkin paksa, kalau sudah begitu kondisinya. Mau bagaimana lagi, kalau gak bisa,” ujarnya.

Pemain Persiba Balikpapan menghampiri suporternya

Hariyadi juga mengaku tidak akan memaksakan jika Anmar memang tak punya hati lagi bagi skuat asuhannya. Pelatih yang baru saja menggantikan Milo Seslija di putaran kedua ini tak ingin memaksakan dirinya untuk tampil.

“Ya kalau hatinya sudah gak, bagaimana kita mau paksakan, semua kembali ke hati. Kita tidak mungkin mau bawa pemain yang gak mau. Karena semua kan kembali lagi ke hati,” tambahnya.

Baca Juga

Sementara Manajer Persiba, Bambang Suhendro mengatakan, Anmar mengaku mengalami cedera. Meski begitu kata Bambang, nanti akan diperiksa tim dokter untuk memastikannya.

“Katanya dia gak menolak ke Papua, karena kan dia sakit. Kalau pun dia berangkat ke Papua, dia juga tidak bisa bermain. Tapi nanti dokter yang akan cek, mana yang benar,” ujarnya.

Anmar Almubaraki cetak gol penentu kemenangan untuk Persiba Balikpapan.

Fisioterapis Persiba, Wildan mengungkapkan, Anmar mengalami cedera pada selangkangannya. Cedera itu bahkan telah terasa, 10 menit sebelum laga lawan Persegres berakhir.

“Selangkangannya ketarik, dan dia sudah mulai merasakan itu ketika menit 80-an. Tapi dia merasakan sakit waktu malam, sampai gak bisa tidur. Jadi kalau dibawa juga gak bisa main,” ujarnya.  

Selebrasi para pemain Persib Balikpapan menyambut gol Marlon da Silva.

“Kemarin di menit 80-an dia sudah merasakan, cuma gak sakit, malamnya baru terasa, gak bisa tidur. Kepalanya sempat sakit, tapi sudah baik lagi, problemnya di selangkangan ketarik,” ujarnya.

Sebelumnya Persiba juga telah kehilangan striker asal Marlon da Silva yang mengalami cedera. Kemudian gelandang asal Serbia Montenegro, Srdjan Lopicic yang mendapat akumulasi kartu kuning.

Persipura JayapuraPersiba BalikpapanLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom