x

Jelang Liga Champions, Silva Akui Sudah Lupakan Kekalahan Menyakitkan dari Barca

Selasa, 12 September 2017 10:38 WIB
Penulis: Frederica | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Thiago Silva.

Laga perdana grup A-D Liga Champions musim 2017/18 akan dilaksanakan pada Rabu (13/09/17) dini hari WIB. Jelang pertandingan tersebut, kapten tim Paris Saint-Germain, Thiago Silva pun mengungkapkan bahwa ia dan rekan setimnya sudah melupakan kekalahan yang dirasakan pada musim lalu.

Sebagaimana diketahui, pada Liga Champions musim lalu, klub kaya raya asal Prancis itu harus menelan kekalahan dari Barcelona dalam babak 16 besar. Pada leg pertama, PSG berhasil memenangkan laga pertandingan dengan skor meyakinkan, yaitu 4-0.

Baca Juga

Barca yang telah ketinggalan empat angka nyatanya mampu comeback dengan skor fantastis, yaitu membantai Les Parisiens dengan skor 6-1. Oleh karena itu, Blaugrana pun dapat melangkah ke babak selanjutnya berkat kemenangan agregat 6-5.

Kekalahan pahit yang pernah dirasakan pada tahun lalu itu nyatanya sudah dilupakan. Dilansir Sportskeeda (12/09/17), Silva mengatakan bahwa timnya sudah tidak mengingat kekalahan itu lagi untuk mempersiapkan diri melakoni laga perdana babak grup Liga Champions 2017/18.

Thiago Silva, bek tengah dan kapten PSG.

"Kami sudah melupakan kekalahan dari Barcelona itu. Sekarang ini tentang pertandingan Liga Champions lainnya, sesuatu yang berbeda," ucap pria berusia 32 tahun tersebut.

"Kami siap untuk memulai dengan baik. Kami semua tahu bahwa kompetisi ini spesial. Kami sangat termotivasi untuk memulainya dengan sangat baik," tambah pria asal Brasil itu.

"Kami ingin bermain dengan baik (melawan Celtic) dan mengendalikan permainan. Kami ingin mendapatkan tiga poin tetapi kami juga menghormati mereka. Mereka terbiasa bermain di Liga Champions."

Edinson Cavani, Neymar, dan Kylian Mbappe.

Sementara itu, The Parisiens saat ini juga bisa dikatakan sebagai tim yang menakutkan bagi lawannya. Sebab, pihak klub telah mendatangkan pemain bintang ke Parc des Princes, layaknya Neymar dari Barcelona, Dani Alves dari Juventus, atau pun pemain pinjaman dari AS Monaco, Kylian Mbappe.

Kedatangan Neymar dan Dani Alves sendiri tentunya menambah kekuatan skuat asuhan Unai Emery itu, khususnya di ajang Liga Champions ini. Pasalnya, kedua pemain itu sudah pernah merasakan mengangkat trofi Liga Champions kala membela Barcelona.

Dani Alves berhasil meraih tiga trofi Liga Champions bersama Barca pada musim 2008/09, 2010/11, dan 2014/15. Sementara Neymar mengangkat si kuping besar saat musim 2014/15 lalu.

Neymar dan Dani Alves ketika masih memperkuat Barcelona.

"Neymar dan Dani akan memberikan banyak hal positif dan pengalaman," jelas Silva.

"Mereka pernah memenangkan Liga Champions, dengan Angel Di Maria. Pemain lain juga memenangkan trofi penting lainnya seperti Julian Draxler dan Kevin Trapp."

"Kami sangat termotivasi. Kami ingin segera memulainya. Persiapan kami juga baik. Motivasi ada supaya bisa berjalan dengan baik," tutup pria kelahiran 22 September 1984 itu.

Trofi Liga Champions.

Sedikit informasi, pada Rabu (13/09/17) dini hari WIB, Paris Saint-Germain akan bertandang ke markas Celtic di Celtic Park untuk melakoni laga pertama di babak grup B. Sementara Barcelona yang tergabung di grup D, akan melakoni laga kandang dengan menjamu Juventus di waktu yang bersamaan, yaitu pukul 01.45 WIB esok hari.

Thiago SilvaBarcelonaLiga ChampionsParis Saint-Germain

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom