Umuh Pastikan Persib Akan Dilatih oleh Pelatih Asing
Keputusan siapa pelatih yang akan menangani Persib Bandung di putaran kedua Gojek Traveloka Liga 1 2017 sedikit demi sedikit mulai terkuak. Posisi yang ditinggalkan oleh Djajang Nurdjaman ini kabarnya akan diisi oleh pelatih asing.
Manajer tim Persib Bandung Umuh Muchtar mengatakan pemilihan pelatih asing tersebut sesuai dengan keinginan manajemen tim. Namun, pelatih incarannya tersebut belum tentu juga direkrut Persib karena perlunya pertimbangan yang matang sebelum keputusan dilayangkan.
"Ya nanti lah, ini juga kita masih nunggu telepon dari Pak Glen (Dirut PT PBB). Saya tidak memutuskan, yang pasti kelihatannya mengarah ke pelatih asing," ungkap Umuh di Graha Persib, Jalan Sulanjana Bandung, Senin (31/07/17).
Namun Umuh berharap pelatih yang diincarnya tersebut segera merapat ke Persib Bandung. Alasannya karena jeda Gojek Traveloka Liga 1 2017 untuk putaran kedua hanya berjarak satu pekan.
"Tanggal 5 (Agustus) sudah main jadi harus ada keputusan," harapnya.
Sejauh ini Persib Bandung sendiri masih ditangani asisten pelatih Herrie Setyawan usai ditinggal Djajang Nurdjaman yang mengundurkan diri.
Persib harus segera mencari pelatih lainnya, sebab syarat untuk menangani sebuah tim di Liga 1 2017 harus mengantongi minimal lisensi A AFC. Sementara Herrie baru mengantongi lisensi kepelatihan B AFC.