Barcelona Beri 'Jalan' kepada Man United untuk Boyong Bek Benfica
Bek kanan Benfica, Nelson Semedo tengah menjadi incaran dari klub raksasa La Liga Spanyol, Barcelona, dan juga klub asal Liga Primer Inggris, Manchester United. Namun kabar teranyar, jalan yang harus ditempuh oleh pihak Setan Merah untuk memboyong Semedo seakan lebih 'terbuka'.
Hal itu dikarenakan, pihak klub Blaugrana dilaporkan menolak bertemu dengan pihak Benfica untuk melakukan negosiasi harga, berdasarkan laporan di Portugal, dikutip dari Metro.
O Jogo mengklaim bahwa manajemen klub Barca melihat pemain Timnas Portugal itu sebagai langkah alternatif. Pasalnya, target utama pemain yang ingin diboyong ialah bek kanan Arsenal, Hector Bellerin.
Karena bukan sebagai prioritas utama, pihak Barcelona dikabarkan tidak bersedia mengeluarkan mahar sebesar 50 juta euro atau sekitar Rp745,7 miliar.
Sementara, pihak klub Man United diberitakan telah mengajukan dana sebesar 35 juta euro (Rp522 miliar) untuk memboyong pesepakbola berusia 23 tahun itu ke Old Trafford.
Baca Juga |
---|
Seperti yang diketahui, sebelumnya manajemen klub The Red Devils telah resmi mendapatkan tanda tangan salah satu penggawa Benfica, yaitu Victor Lindelof. Dirinya sudah terikat kontrak hingga 2021 mendatang.
Maka dari itu, jika manajemen klub Barcelona benar-benar tidak melanjutkan proses transfer, maka bukan tidak mungkin Semedo akan menjadi pemain Benfica kedua yang diboyong United.
Selain itu, salah satu bek kanan United, Matteo Darmian juga dikabarkan akan hengkang ke Juventus. Jika Semedo benar-benar mendarat ke Old Trafford, tentu posisi yang kemungkinan ditinggalkan oleh Darmian bisa diisi oleh pesepakbola kelahiran 16 November 1993 tersebut.