Ini Penjelasan Pemain Kamboja Tidak Dikartu Merah Kontra Indonesia
Ada kejadian yang cukup menyita perhatian pencinta sepakbola nasional saat laga Tim Nasional (Timnas) Indonesia vs Kamboja, Kamis (08/06/17) di Phnom Penh Stadium. Gelandang Kamboja, Chrenrng Polroth tidak mendapat kartu merah dari wasit meski 'disinyalir' telah mengantongi dua kartu kuning.
Namun polemik tersebut akhirnya terjawab. Wasit W. Sassadee asal Thailand rupanya tidak memberikan kartu kuning terhadap Chrenrng Polroth di menit ke-28. Berdasarkan catatan Soccerway, pemain Kamboja yang mendapat kartu pada menit tersebut adalah Tith Dina.
Dilihat dari tayangan ulang, Chrenrng Polroth justru berada jauh di depan saat Tith Dina melakukan handball dengan sengaja. Namun dari tayangan ulang, justru Chrenrng Polroth yang terlihat mendapat kartu kuning, ditambah dengan kesalahan pihak stasiun televisi yang menuliskan penjelasan.
Minimnya angle kamera juga menjadi satu alasan sehingga Chrenrng Polroth telihat mendapat kartu kuning. Padahal yang sebenarnya si pemain tersebut berjalan di depan Tith Dina, dan wasit juga tidak menunjuk ke arah Tith Dina. Sehingga kejadian tersebut seolah-olah Chrenrng Polroth yang mendapat hukuman.
Dalam laga tersebut Chrenrng Polroth memang mendapatkan kartu kuning, akan tetapi kejadian tersebut baru terjadi di masa injury time babak pertama.
Timnas Indonesia menang 2-0 melalui gol yang dicetak Irfan Bachdim (26') dan Gian Zola (90+5'). Selanjutnya, Skuat Garuda akan meladeni Puerto Rico pada 13 Juni nanti di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.