x

5 Alasan Ronaldo Layak Pindah ke MLS

Jumat, 9 Juni 2017 15:23 WIB
Editor: Yohanes Ishak
Cristiano Ronaldo.

Bagi pesepakbola mana pun, jika ia telah menginjak usia di atas 30 tahun tentunya akan mengalami penurunan performa.

Sama halnya dengan Cristiano Ronaldo yang kini telah berusia 32 tahun, meski ia masih terbilang produktif dalam urusan mencetak gol, namun perlahan kecepatannya sudah mulai berkurang.

Baca Juga:

Sebut saja seperti dua mantan penggawa Chelsea, Frank Lampard dan Ashley Cole, lalu legenda Liverpool, Steven Gerrard, legenda Man United dan Real Madrid, David Beckham, dan masih banyak lagi. Bermain di MLS tentu bukanlah pilihan yang buruk, karena tidak sedikit pesepakbola Eropa yang melanjutkan kariernya di kompetisi Paman Sam tersebut saat mereka telah berusia di atas 30 tahun.

Jika Ronaldo pindah ke MLS, bukan berarti itu akan menurunkan pamornya di dunia sepakbola. Bahkan, dirinya berpeluang untuk melambungkan namanya lebih tinggi lagi.

Berikut ini INDOSPORT merangkum 5 alasan Ronaldo layak bermain ke MLS:


1. Bisa Beli Klub di MLS

Logo MLS 2017.

Dengan memiliki gaji fantastis di Madrid, yakni sebesar 365 ribu poundsterling atau lebih dari Rp6,2 miliar per pekan (sumber:TotalSportek), ditambah dengan penghasilan Ronaldo lainnya, seperti iklan, dan beberapa usaha yang ia jalankan, dapat dikatakan jika Ronaldo pastinya memiliki keuangan yang benar-benar melimpah dalam tabungannya.

Jika dia dapat pindah ke MLS dan pensiun bersama salah satu klub di dalamnya, maka ia bisa saja menjadi pemilik salah satu klub di MLS.

Kabarnya, MLS yang kini diikuti oleh 20 klub akan bertambah menjadi 24 klub. Tentunya, dari ke-24 klub, Ronaldo dapat menentukan mana yang terbaik untuk menjadi klub pertama yang ia miliki.


2. Amerika Bisa Ciptakan Liga Champions

Logo Liga Champions.

Harus diakui jika nama Cristiano Ronaldo kini telah identik dengan sepakbola. Dengan keberadaan dirinya, pastinya Benua Amerika dapat meningkatkan kompetisi mereka dengan menjadi lebih baik dari kompetisi MLS.

Bukan tidak mungkin, jika Amerika akan menciptakan kompetisi Liga Champions Amerika andai Ronaldo bergabung di dalamnya. Hal ini ditujukan agar olahraga sepakbola di Amerika dapat menjadi lebih maju dari yang sekarang.


3. MLS Bisa Semakin Terkenal dari American Football

MLS 2017.

Kompetisi MLS mulai melambungkan nama mereka saat David Beckham berjibaku di dalamnya pada tahun 2007 lalu.

Selang beberapa tahun, beberapa pesepakbola top Eropa mulai berdatangan hingga nama kompetisi MLS semakin berkembang.

Jika Cristiano Ronaldo bermain di MLS, maka bukan tidak mungkin para warga Amerika akan semakin menyukai sepakbola, terlebih karena nama besar sang megabintang.

Berdasarkan sumber dari Sporteology, saat ini, olahraga terbesar yang paling difavoritkan di Amerika adalah American Football, kedua baseball, ketiga basket, keempat ice hockey, dan sepakbola berada di urutan kelima.

Berada di urutan kelima sebenarnya dapat dikatakan sudah mulai ada peningkatan, karena sepakbola di Amerika dulunya memang kurang diminati. Bahkan, sepakbola di Amerika kini lebih diminati dibandingkan dengan olahraga tenis, golf, dan masih banyak lagi.


4. Ronaldo Bisa Jadi Pemain Terbaik MLS

Cristiano Ronaldo bersama gelar Ballon d'Or.

Menjadi pemain terbaik di kelas Eropa dan dunia, Ronaldo sudah pernah merasakannya lebih dari sekali. Tetapi menjadi pemain terbaik di MLS? Rasanya bukan hal yang sulit bagi mantan penggawa Manchester United itu.

Bahkan, Ronaldo juga memiliki peluang yang besar untuk menjadi pemain terbaik MLS sepanjang masa. Dengan catatan, ia memulainya pada tahun 2018 mendatang

Hal itu dikarenakan usianya yang akan menginjak 33 tahun pada tahun depan dan pastinya kepiawaiannya dalam mengolah si kulit bundar belum terlalu memudar.


5. Tingkatkan Gaya Hidup atau Popularitas

CR7.

Bagi pencinta sepakbola sejati, tentunya telah mengetahui jika Cristiano Ronaldo tidak hanya ramai diberitakan dalam lapangan, tetapi juga di luar lapangan.

Ronaldo memang memiliki gaya hidup yang sangat mewah, entah itu mulai dari gaya busana, rumah, koleksi mobil mahal, dan masih banyak lagi.

Jika ia bermain ke MLS, maka dirinya pun dapat meningkatkan gaya hidup dan popularitasnya. Beberapa kota di Amerika memiliki tingkat gaya hidup yang tinggi, sebut saja seperti New York, Los Angeles, Miami, dan masih banyak lagi.

Bersama klub-klub tersebut, pastinya ia bisa semakin menambah gaya hidup mewahnya lagi. Tidak hanya itu saja, Ronaldo juga bisa membuka cabang usahanya, seperti usaha butik yang telah ia jalankan dalam beberapa tahun terakhir.

Real MadridCristiano RonaldoMLSMajor League Soccer (MLS)Bola Internasional

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom