Liga Italia

Jose Mourinho Masih Juga Sombong Usai AS Roma Disikat Genoa 4-1

Jumat, 29 September 2023 09:28 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Alberto Lingria
Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, tetap tinggi hati meski kalah dari Genoa di Liga Italia 2023-2024 dengan skor telak 4-1 pada Jumat (29/09/23) dini hari WIB. (Foto: REUTERS/Alberto Lingria) Copyright: © REUTERS/Alberto Lingria
Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, tetap tinggi hati meski kalah dari Genoa di Liga Italia 2023-2024 dengan skor telak 4-1 pada Jumat (29/09/23) dini hari WIB. (Foto: REUTERS/Alberto Lingria)

INDOSPORT.COM - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, tetap tinggi hati meski kalah dari Genoa di Liga Italia 2023-2024 dengan skor telak 4-1 pada Jumat (29/09/23) dini hari WIB.​ 

Jose Mourinho jadi sorotan ketika AS Roma kalah dari Genoa pada pekan ke-6 Liga Italia 2023-2024 di Stadion Comunale Luigi Ferraris dengan skor cukup telak, 1-4.

Meskipun AS Roma gagal mencuri poin dalam laga tandang melawan Genoa dalam lanjutan Liga Italia 2023-2024, tetapi Jose Mourinho tetap tinggi hati.

Dilansir dari DAZN, Mourinho sebetulnya kini tengah berada di situasi yang genting setelah mencatatkan hasil buruk pada awal Liga Italia musim ini.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Tercatat, Jose Mourinho hanya mampu bawa AS Roma memetik 1 kemenangan, 2 hasil imbang, dan 3 kekalahan dari 6 pertandingan yang dilakoni.

Catatan itu membuat Mourinho harus puas melihat AS Roma berada posisi ke-16 Liga Italia 2023-2024, karena baru mengoleksi 5 poin.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Kendati demikian, pelatih berpaspor Portugal tersebut malah punya alat untuk menyombongkan keberhasilannya di AS Roma, yakni masuk dalam 2 final kompetisi Eropa secara berturut-turut.

"Ini (start jeblok Roma) juga merupakan hal yang paling buruk dalam perjalanan karier saya," ungkap Jose Mourinho dikutip dari DAZN.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

"Namun, saya juga berpikir ini adalah pertama kalinya AS Roma memainkan dua Final Eropa berturut-turut," tambah Mourinho.

Selain itu, Jose Mourinho membeberkan sebab kekalahan AS Roma dari Genoa pada lanjutan Liga Italia 2023-2024.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom