INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan kembali aktif di bursa transfer musim panas 2023 kali ini. Mereka berusaha mendatangkan pemain baru, untuk mengantisipasi kepergian beberapa nama.
Salah satunya adalah Andre Onana. Masa depan kiper asal Kamerun itu memang tengah menjadi spekulasi, menyusul kesiapan sang pemain mencari tantangan baru.
Di sisi lain banyak klub top Eropa yang membutuhkan kiper berkualitas seperti Andre Onana, yang memiliki keunggulan bisa membangun serangan dari bawah serta akurasi passing yang mumpuni.
Manchester United jadi klub yang sangat ngotot ingin memboyongnya ke Old Trafford. Apalagi posisi kiper utama saat ini tengah lowong, karena kontrak David De Gea sudah berakhir dan berstatus tanpa klub.
-Belum ada tanda-tanda Manchester United ingin memberikan kontrak baru kepada kiper Spanyol itu. Inter Milan sendiri membanderol Onana dengan harga sebesar 60 juta euro.
Sebagai gantinya, Nerazzurri akan mendatangkan kiper baru yakni pemain Atalanta, Marco Carnesecchi, masuk dalam daftar incaran terbaru menurut laporan Sempre Milan.
-Musim lalu, kiper 23 tahun itu menghabiskan kariernya sebagai pemain pinjaman di Cremonese. Ia tampil dalam 28 pertandingan dan membuat empat cleansheet tetapi kemasukan 49 gol.
Lantas seperti apa profil Marco Carnesecchi, kiper yang jadi incaran Inter Milan pada bursa transfer kali ini? berikut ulasan singkatnya:
Marco Carnesecchi adalam pesepakbola berposisi sebagai kiper yang lahir di Rimini, Italia, pada 01 Juli 2000 lalu atau 23 tahun lalu.
Ia merupakan pemain didikan dari tim akademi Sant'Ernete dan AC Cesena pada 2015. Bakatnya kemudian terpantau oleh Atalanta dan diboyong tahun 2017.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom