Piala Dunia 2022

Piala Dunia 2022: Jelang Lawan Swiss, Ronaldo Cekcok dengan Pelatih Portugal?

Selasa, 6 Desember 2022 09:54 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© REUTERS/Matthew Childs
Pelatih dan megabintang Timnas Portugal, Fernando Santos (Kiri) dan Cristiano Ronaldi di Piala Dunia 2022 (Foto:  REUTERS/Matthew Childs). Copyright: © REUTERS/Matthew Childs
Pelatih dan megabintang Timnas Portugal, Fernando Santos (Kiri) dan Cristiano Ronaldi di Piala Dunia 2022 (Foto: REUTERS/Matthew Childs).

INDOSPORT.COM - Jelang lawan Swiss di babak 16 besar Piala Dunia 2022, pelatih Portugal, Fernando Santos dikabarkan terlibat perselisihan dengan kapten timnya, Cristiano Ronaldo.

Hal ini terjadi tak lama setelah pertandingan Portugal melawan Korea Selatan di laga akhir Grup H Piala Dunia 2022.

Saat itu, Cristiano Ronaldo ditarik keluar oleh Santos pada menit ke-65 dan digantikan oleh Andre Silva.

Sebelum keluar lapangan, mantan pemain Manchester United itu memperlihatkan gestur tak senang dan marah, sehingga menimbulkan spekulasi yang mengatakan jika Ronaldo tak terima dirinya diganti keluar.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Hal ini jugalah yang dianggap menjadi penyebab Portugal menelan kekalahan dengan skor 1-2 di akhir laga.

Sikap dari Cristiano Ronaldo ini nyatanya tidak disukai oleh sang pelatih, Fernando Santos yang bisa jadi tidak akan memainkannya saat melawan Swiss di babak 16 besar Piala Dunia 2022 nanti.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Apakah saya pernah melihat situasi Ronaldo saat ditarik keluar? Ya, tentu saja pernah. Apakah saya senang dengan reaksi yang sudah saya lihat? Jelas tidak. Saya tidak menyukainya sedikit pun,” tegas Fernando Santos dilansir DailyMail.

Tak ayal, pernyataan dari Santos ini juga langsung menimbulkan pernyataan yang menyatakan sang pelatih telah cekcok dengan Cristiano Ronaldo jelang Portugal vs Swiss di babak 16 besar Piala Dunia 2022.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom