Bola Internasional

K League 2 2022 Beres, Saatnya Asnawi Mangkualam Naik Kasta Musim Depan?

Minggu, 30 Oktober 2022 20:52 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Indra Citra Sena
© instagram.com/asnawi_bhr
Asnawi Mangkualam menutup tahun keduanya di K League 2 bersama Ansan Greeners dan kemungkinan punya peluang untuk dibeli tim yang lebih besar musim depan. Copyright: © instagram.com/asnawi_bhr
Asnawi Mangkualam menutup tahun keduanya di K League 2 bersama Ansan Greeners dan kemungkinan punya peluang untuk dibeli tim yang lebih besar musim depan.

INDOSPORT.COM - Kompetisi kasta kedua Liga Korea Selatan atau yang biasa dikenal sebagai K League 2 akhirnya menutup musim 2022 pada Oktober ini.

Pemain asal Indonesia, Asnawi Mangkualam, pun juga ikut mengakhiri tahun keduanya di Negeri Gingseng bersama Ansan Greeners yang terbilang cukup sukses. Sebenarnya 2022 tidak langsung memberikan kenyamanan baginya.

Setelah menjalani musim debut yang solid di bawah asuhan Kim Gil-sik dengan torehan 1 assist dari 14 penampilan, Asnawi sempat menjalani krisis kala posisi manajer berganti diisi oleh Cho Min-kook.

Cho sempat menjanjikan pada eks Persiba Balikpapan dan PSM Makassar itu menit bermain yang banyak plus iming-iming diberikan peran yang lebih baik namun nyatanya tidak demikian.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Asnawi yang sudah tidak mengikuti pramusim secara penuh karena panggilan timnas Indonesia kemudian dijadikan pemain cadangan sehingga level kebugarannya tidak semakin baik seiiring berjalannya musim.

Total hanya ada 14 pertandingan yang Asnawi mainkan di bawah komando Cho namun rata-rata durasi aksinya cuma 47 menit.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Karena di saat bersamaan performa Ansan pun buruk, manajemen klub kemudian memutuskan untuk memecat sang nakhoda dan untuk sementara menunjuk Lim Jeong-heon sebagai caretaker.

Bersama Lim, Asnawi langsung dikembalikan ke starting XI dan hasilnya langsung terbukti positif. Kapten timnas Indonesia itu bisa tampil 13 kali dan bahkan menyarangkan 2 gol plus 2 assist.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Ansan Greeners pun bisa menyelesaikan K League 2 2022 di posisi sembilan dari 11 klub dan Asnawi Mangkualam jelas berperan besar dalam sukses tersebut.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom