INDOSPORT.COM – Inter Milan tampaknya masih galau untuk melepas Milan Skriniar. Meski dirinya masuk daftar jual dan ditawar Paris Saint-Germain (PSG), tapi enggan melepasnya.
Dilansir dari Get Italian Football News, Inter bermain ‘ngotot’ dan menolak tawaran fantastis yang diberikan PSG untuk mendatangkan Milan Skriniar.
Sebelumnya, Inter berencana melakukan cuci gudang karena membutuhkan pendapatan hingga 60 juta euro agar bisa beraksi musim depan.
Ide cuci gudang ini datang dari sang pemilik, Suning Group. Maka pihak Inter pun memasukkan nama-nama yang bakal dijual.
-Salah satu nama yang dijual adalah Milan Skriniar. Bek asal Slovekia ini masuk daftar jual karena dianggap punya nilai jual yang mahal.
Apalagi pemain berusia 27 tahun ini menyisakan kontrak satu tahun lagi. Sehingga, Inter merasa musim panas ini adalah waktu yang tepat untuk melepasnya.
-Masuknya Skriniar dalam daftar jual membuat beberapa klub lantas menaruh minat terhadapnya. Salah satunya adalah Paris Saint-Germain.
Dilaporkan PSG telah menawarkan segepok uang, yakni 50 juta euro (Rp769 miliar) untuk memboyong Skriniar ke Parc des Princess.
Meski memberi tawaran fantastis, Inter malah memilih menolaknya. Hal ini dikabarkan karena Nerazzurri mematok harga 70 juta euro (Rp1 triliun) untuk Skriniar.
Dibanderol harga sebesar itu diberikan Inter kepada PSG karena Inter Milan butuh pemasukan tambahan tak hanya untuk menutupi finansial mereka, namun juga untuk berbelanja pemain.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom