INDOSPORT.COM - Berikut klasemen Liga Spanyol 2021/2022, Senin (27/09/21), di mana Real Sociedad pepet Real Madrid yang bercokol di puncak.
Real Sociedad baru saja memenangi laga melawan Elche di Reale Arena, Minggu (26/09/21). Gol tunggal Mikel Oyarzabal membuat Sociedad kembali memetik tiga poin.
Dengan ini, Sociedad kian kokoh di posisi dua klasemen sementara Liga Spanyol 2021-2022 dengan tabungan 16 poin.
Tim besutan Imanol Alguacil kian memepet Real Madrid yang masih bercokol di puncak klasemen dengan 17 poin.
-Di posisi ketiga ada Sevilla dengan 14 poin, sementara juara LaLiga Spanyol musim lalu, Atletico Madrid kini menduduki urutan empat dengan poin yang sama.
Los Rojiblancos pada pekan ini kalah mengejutkan 0-1 saat bertandang ke Mendizorroza menghadapi Alaves.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom