INDOSPORT.COM - Atalanta sukses mengalahkan Napoli dengan skor 3-1 pada laga leg kedua semifinal Coppa Italia di Stadion Gewiss Stadium, Bergamo, Kamis (11/02/21) dini hari WIB. La Dea pun sukses melaju ke babak final dan akan menantang Juventus di partai puncak.
Sejak wasit meniup peluit tanda dimulainya pertandingan, Atalanta langsung mendominasi laga dengan memberikan serangan cepat.
Alhasil, Atalanta sukses membuka keunggulan saat laga baru berjalan 10 menit melalui sang finishing apik dari sang striker, Duvan Zapata.
Gol ini seakan meruntuhkan semangat dari Napoli, berkali-kali mereka terlihat tertekan dengan penyerangan yang diberikan oleh La Dea.
-Enam menit setelah gol Zapata, Atalanta menggandakan keunggulan mereka melalui gol dari Matteo Pessina.
Unggul dua gol membuat Atalanta semakin di atas angin, beberapa percobaan pun mereka berikan, sementara Napoli mencoba untuk menutup rapat lini pertahanan mereka.
-Namun hingga turun, skor 2-0 tak berubah untuk keunggulan Atalanta atas tamunya, Napoli.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Napoli meningkatkan intensitas serangan. Meski begitu, Atalanta juga masih berada dalam permainan terbaik sehingga pertahanan kokoh yang dibangun masih sulit ditembus Insigne dan kawan-kawan.
Napoli akhirnya berhasil mencuri gol ditengah disiplinnya pertahanan Atalanta di menit ke-53. Hirving Lozano yang berhadapan langsung dengan kiper sukses menceploskan bola ke gawang Atalanta.
Usai Napoli memperkecil kedudukan, jual beli serangan terus terjadi hingga pertandingan memasuki menit ke-80. Namun, usaha kedua tim selalu menemui jalan buntu.
Matteo Pessina kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-78 setelah menerima umpan dari Duvan Zapata.
Sampai peluit panjang tanda pertandingan berakhir, Atalanta berhasil mempertahankan keunggulan 3-1 atas Napoli.
Hasil itu membuat tim asuhan Gian Piero Gasperini melaju ke final Coppa Italia 2020/2021 setelah unggul agregat 3-1 dan akan menghadapi Juventus di partai puncak.
Susunan pemain Atalanta vs Napoli:
Atalanta: Gollini; Tolói, Palomino, Djimsiti; Sutalo, De Roon, Freuler, Gosens; Pessina; Muriel, Zapata
Napoli: Ospina; Di Lorenzo, Maksimovic, Rrahmani, Hysaj; Elmas, Bakayoko, Zielinski; Lozano, Osimhen, Insigne.